Apakah kamu sedang mencari cara menghapus akun Whatsapp di android atau iPhone saat ini? Sempatkah kamu juga berpikir apakah akun wa yang sudah dihapus bisa dikembalikan?
Seperti yang kita tahu bahwa Whatsapp di era sekarang ini kebutuhannya sangatlah penting. Terlebih lagi untuk kalangan pebisnis sepertimu, hadirnya Whatsapp tentu akan semakin mendukung segala kebutuhan komunikasi kita.
Namun, pernahkah terfikir olehmu ingin menghapus akun Whatsapp yang telah dimiliki saat ini? Hal ini biasanya mengacu pada keinginan mengganti nomor Whatsapp yang baru atau sekedar ingin merehatkan sejenak pikiran dari adanya sosial media. Lalu…
Apa yang akan terjadi saat menghapus akun WhatsApp?
Ketika kamu menghapus akun WhatsApp, hal-hal berikut yang hendak terjadi:
- Nomor telepon kamu tidak lagi dikaitkan dengan WhatsApp
- Akun kamu dihapus dari daftar Favorit WhatsApp teman kamu
- Akun kamu dihapus dari semua grup WhatsApp
- Obrolan dan media WhatsApp terhapus di aplikasi
- Informasi pembayaran layanan kamu dihapus dari server WhatsApp
Ingatlah bahwa kamu selalu dapat mengaktifkan kembali akun kamu dengan mendaftarkan ulang nomor ponsel kamu, atau yang lain, dengan layanan ini tetapi kamu harus mempertimbangkan untuk membuat cadangan obrolan dan media kamu terlebih dahulu.
Kamu, juga harus tau ada cara menghapus akun Gmail di android yang ..
Cara mencadangkan obrolan dan media WhatsApp
Jika kamu berpikir mungkin akan kembali ke WhatsApp di masa mendatang, jangan lupa untuk membuat cadangan lengkap dari riwayat obrolan dan media kamu sebelum menghapus akun.
- Pengaturan WhatsApp / WhatsApp Settings
- Obrolan dan Panggilan / Chats and Calls
- Cadangan Obrolan / Chat Backup
- Cadangkan Sekarang / Back Up Now
- Kamu dapat mengaktifkan pencadangan terjadwal otomatis dengan mengetuk Pencadangan Otomatis / Auto Backup dan kemudian memilih frekuensi pencadangan. Sebagai informasi tambahan, cadangan WhatsApp akan disimpan ke Google Drive (untuk android) atau iCloud/iTunes (untuk iPhone) sebagai bagian dari cadangan perangkat kamu.
- Kamu akan dapat memulihkan dari cadangan WhatsApp yang disimpan setelah mengaktifkan kembali layanan pada nomor telepon yang sama. Kamu tidak akan dapat memulihkan riwayat obrolan kamu dari akun WhatsApp yang terdaftar dengan nomor telepon berbeda.
Cara Menghapus Akun Whatsapp
Sekarang, mari kita menuju pembahasan inti mengenai bagaimana cara menghapus akun Whatsapp dengan mudah. Pada dasarnya, cara untuk dapat menghapus akun Whatsapp di android dapat dilakukan menggunakan beberapa metode pilihan tanpa aplikasi tambahan serta cenderung tidak ribet. Berikut ini, kami sengaja merangkum berbagai metode untuk menghapus akun WA baik secara permanen maupun sementara.
Cara Menghapus Akun Whatsapp di Android
Metode pertama dan paling mendasar, kita dapat menghapus akun Whatsapp yang dimiliki secara permanen melalui ponsel android. Adapun langkah-langkah yang harus dilakukan untuk hapus akun WA di android adalah sebagai berikut.
- Buka aplikasi WhatsApp di ponsel android kamu.
- Klik icon titik tiga di sudut kanan atas.
- Tekan Pengaturan / Setting.
- Pilih Akun / Account.
- Lanjutkan dengan menekan Hapus akun saya / Delete my account.
- Masukkan nomor telepon.
- Tekan Hapus akun saya / Delete my account.
- Tunjukkan alasan kamu ingin menghapus akun kamu.
- Untuk terakhir kalinya, tekan Hapus akun saya / Delete my account.
Meskipun menghapus akun kamu cukup mudah, WhatsApp akan mengkonfirmasi kembali keputusan kamu untuk melakukan penghapusan akun. Ya, meskipun pada awalnya mungkin terasa menjengkelkan, ada baiknya kamu memikirkan secara matang-matang sebelum menghapus akun Whatsapp secara permanen.
Setelah kamu mengetuk tombol “Hapus akun saya / Delete my account” di step terakhir, akun WA kamu beserta semua data yang terkait dengan WA akan hilang untuk selamanya. Jika ingin kembali ke WhatsApp, kamu harus membuat akun Whatsapp baru dari awal. Dan tetap dapat mendaftarkan nomor WA lama kamu sebagai WA baru.
Teruntuk kamu, pengguna Twitter wajib tau cara menghapus akun Twitter yak!
Cara Menghapus Akun Whatsapp di iPhone
Selanjutnya, ada juga cara menghapus akun Whatsapp di iPhone. Metode ini akan sangat berguna bagi pengguna ponsel iPhone yang memiliki akun Whatsapp dan ingin segera menghapusnya. Langkah-langkah menghapus akun WA pada iPhone adalah sebagai berikut.
- Buka aplikasi WhatsApp di iPhone kamu.
- Tekan menu Settings atau Pengaturan yang terdapat di pojok kanan bawah.
- Lalu pilih menu Akun atau Account.
- Setelahnya, scroll ke bawah lalu cari dan temukan menu Hapus Akun Saya atau Delete My Account.
- Muncul pop up menu baru Hapus Akun Saya, maka kamu harus masukkan nomor Whatsapp kamu yang ingin dihapus.
- Langkah akhir, tekan Hapus Akun Saya atau Delete My Account.
Cara Menghapus Akun Whatsapp Bussiness
Jika kamu pakai aplikasi Whatsapp Business, cara menghapus akun Whatsapp bisa dilakukan dengan langkah berikut ini.
- Buka aplikasi Whatsapp Business di perangkatmu.
- Tekan icon titik tiga di pojok kanan atas, lalu pilih Setelan atau Setting.
- Pilih opsi Akun.
- Lanjut, tekan opsi menu Hapus akun saya atau Delete my account.
- Seperti metode sebelumnya, input atau masukkan nomor Whatsapp kamu yang ingin dihapus.
- Langkah terakhir, tekan tombol HAPUS AKUN SAYA.
Yang terbaru untukmu:
- Cara Mengetahui Pesan Whatsapp yang Dihapus
- Cara Mengganti Password Gmail yang Lupa
- Cara Mengganti Username Shopee
Mungkin hanya itu saja yang dapat kami ulas mengenai beragam cara menghapus akun Whatsapp dengan metode pilihan mudah yang bisa dicoba. Jika ada kesulitan atau tambahan, jangan ragu untuk berkomentar ya. Serta, jangan lupa untuk share/bagikan artikel ini ke teman-teman kamu.