Biaya Bikin ATM BCA – Berapa biaya bikin ATM BCA? Semua orang pasti tidak asing dengan Bank BCA yang merupakan bank nasional terbaik di Indonesia. Pada dasarnya, BCA masih menjadi lembaga keuangan pilihan seluruh lapisan masyarakat karena memberikan berbagai macam fasilitas menguntungkan bagi nasabahnya.
Walaupun sudah mengubah tarif sejak bulan Januari tahun 2016, namun perubahan biayanya tidak berdampak bagi minat masyarakat untuk bikin ATM BCA. Siapa saja mengira biaya pembuatan ATM BCA selalu sama, padahal nominalnya berbeda sesuai tabungan yang kalian gunakan.
Tak hanya itu, sebagian besar orang juga masih memvonis BCA adalah bank nasional yang memasang tarif tinggi untuk calon nasabah yang ingin membuat ATM dan tabungannya. Meski begitu, biaya ini akan diputar Bank BCA dalam menghadirkan layanan berkualitas agar kamu dapat bertransaksi dengan aman dan nyaman terus menerus.
Bank BCA menawarkan biaya pembuatan ATM berdasarkan tipe tabungan yang kamu pilih. Oleh sebab itu, kami sarankan kamu harus mendatangi Kantor Cabang BCA terdekat untuk tahu nominal bikin ATM.
BCA mengizinkan nasabah untuk menyimpan uang sebagai investasi dalam bentuk tabungan selain mata uang rupiah, namun juga kurs asing sesuai keinginan nasabah. Hal ini dikarenakan kurs asing selalu berubah untuk menambah income bagi nasabah.
Biaya Bikin ATM BCA
Seiring berjalan waktu Bank BCA tidak pernah berhenti menghadirkan fasilitas dan layanan berkualitas bagi seluruh nasabah. Hal ini dikarenakan semua orang bisa membuka tabungan apa saja sesuai kebutuhan.
Di samping itu kalian harus tahu berapa biaya membuat ATM BCA supaya bisa menikmati semua layanannya. Kamu tidak mungkin mampu mengakses salah satu bahkan semua fasilitasnya bila belum tahu, bahkan tak kunjung menyerahkan biaya bikin ATM nya.
Apabila kamu berminat membuat ATM dan tabungan BCA, maka kamu bisa menyimak semua poin lewat ulasan ini dengan seksama. Pasalnya, siapapun punya kesempatan membuka rekening dengan menyetorkan uang untuk memperoleh ATM BCA.
Jumlahnya pun beragam dan tidak akan menguras kantong terlalu dalam. Hal ini dikarenakan BCA selalu memahami dan mengerti kebutuhan masyarakat untuk menikmati fasilitas perbankan yang aman dan berkualitas.
Biaya Bikin ATM BCA, Tabungan Pilihan Masyarakat Indonesia
Kamu bisa membuat ATM BCA sesuai tabungan yang bakal digunakan. Selain itu, jumlah biaya pembuatannya tidak terlalu mahal dan setoran awal yang diberikan akan memberi ATM dan tabungan BCA untuk kalian gunakan bertransaksi.
Kamu bisa membuatnya secara online maupun offline via Kantor Cabang BCA terdekat. Lantas, berapa biaya pembuatannya? Apa saja persyaratan yang dibutuhkan? Beberapa informasinya sudah kami rangkum sebagai berikut :
ATM BCA Tahapan
ATM BCA Tahapan menjadi pilihan pertama bagi siapa saja yang ingin buka tabungan di Bank BCA. ATM ini bisa dimiliki setiap individu maupun yayasan dengan menyetorkan uang minimal Rp.500,000 (Gold dan Platinum).
Kamu juga berhak menyetorkan dana selanjutnya mulai dari Rp.50,000 setelah memperoleh ATM BCA Tahapan. Di samping itu pula kamu harus memiliki jumlah saldo rata-rata sebesar Rp.100,000 per bulan agar ATM bisa digunakan bertransaksi setiap hari.
ATM BCA Tapres
Kamu bisa membuat ATM BCA Tapres dengan memberi setoran awal minimal sebesar Rp.5,000,000 (lima juta rupiah), sedangkan saldo rata-rata minimal senilai Rp.5 juta per bulan. Nasabah bakal dikenakan biaya administrasi sebesar Rp.17,000 per bulan dengan biaya pembuatan maupun penggantian kartu senilai Rp.15,000.
Tak hanya itu, kamu juga akan dikenakan biaya administrasi saldo di bawah minimal sekitar Rp.10,000 dengan menyerahkan persyaratan yang dibutuhkan.
ATM BCA Xpresi
BCA Xpresi merupakan salah satu produk ATM yang ditujukan kepada generasi milenial alias kaum muda. Untuk memperoleh ATM BCA Xpresi, maka kamu bisa menyerahkan setoran awal mulai dari Rp.50,000.
Selain itu, layanan ini tidak memberikan buku tabungan sehingga kamu dapat menggunakan sistem transaksi dengan cepat dan praktis. Kalian juga bisa memanfaatkan fasilitas tertentu seperti m-BCA maupun KlikBCA setelah memiliki ATM BCA Xpresi.
Di samping itu penggunaan ATM BCA Xpresi juga harus memberi setoran selanjutnya mulai dari Rp.50,000 dan saldo minimum senilai Rp.10,000.
Tak hanya itu, kamu bakal dikenakan biaya administrasi sebesar Rp.5,000 per bulan dengan biaya penggantian maupun pembuatan kartu sekitar Rp.25,000. Apabila kamu ingin menutup ATM BCA Xpresi, maka kamu cukup menyerahkan uang tunai sebesar Rp.5,000 untuk menghapus fasilitas rekening tersebut.
ATM BCA Dollar
Untuk membuka rekening dan ATM BCA Dollar, maka kamu bisa menyerahkan setoran awal sebesar USD 100 (Dollar US) maupun SGD 200 (Singapore Dollar). Selain itu, nasabah bakal dikenakan biaya administrasi senilai USD 1 atau SGD 2.
Apabila kamu sudah berusia lebih dari 21 tahun, serta melengkapi dokumen persyaratan yang dibutuhkan maka kalian bisa menikmati semua fasilitasnya. BCA Dollar mempunyai ATM untuk digunakan nasabah yang gemar bertransaksi dengan mata uang asing.
Apa Saja yang Perlu Dibawa untuk Bikin ATM BCA?
Kalian harus menyiapkan beberapa persyaratan sebelum datang ke Kantor Cabang BCA untuk membuat ATM. Pasalnya, setiap calon nasabah harus membawa identitas diri (KTP/SIM/Paspor), NPWP sampai uang setoran awal sebesar Rp.500,000.
Di sisi lain kamu juga bisa membawa uang tambahan bila customer service meminta dana lebih sesuai ATM dan tabungan pilihanmu. Jangan lupa siapkan materai Rp.6,000 untuk mengesahkan lembar persetujuan pembuatan ATM BCA.
Apakah Bisa Buat 2 ATM BCA Sekaligus?
Apabila kamu ingin membuat ATM BCA rangkap alias dua produk untuk satu orang yang sama, maka kami pastikan nasabah mana pun bisa melakukannya. Bank BCA biasanya akan meminta beberapa keterangan kepada kalian sebelum memastikan dirimu berhak memiliki dua ATM sekaligus.
Kamu juga perlu menyiapkan berbagai macam dokumen persyaratan, serta tambahan lainnya agar customer service BCA dapat segera mengabulkan permohonan kalian.
Kalian cukup menyetorkan lembar persyaratan yang sudah ditandatangani di atas materai Rp.6,000 dengan melampirkan dokumen persyaratan mulai dari KTP, KK, NPWP sampai uang setoran awal minimal Rp.500,000.
Akan tetapi, uang setoran awal yang diperlukan akan selalu berbeda sesuai produk ATM BCA pilihan masing-masing. Pastikan rekening dan ATM BCA yang digunakan memang kalian butuhkan saat ini.
Bagaimana Cara Bikin ATM BCA?
Untuk membuat ATM BCA biasanya setiap nasabah tidak diwajibkan datang langsung ke Kantor Cabang. Hal ini dikarenakan kamu juga bisa mengunduh aplikasi BCA Mobile melalui Google Play Store (Android) maupun App Store (iOS).
Kalian juga bisa mengakses situs resmi Bank BCA via https://www.bca.co.id/ untuk informasi lanjut. Bank BCA tidak akan mempersulit permohonanmu dalam pembuatan ATM karena nasabah bisa memperoleh produk tersebut kurang dari sehari.
Demikian informasi tentang biaya bikin ATM BCA beserta jenis-jenis dan persyaratan pembuatannya secara lengkap. Siapapun berhak menabung di Bank BCA sebagai investasi masa depan menggunakan mata uang rupiah maupun asing. ATM BCA bisa dimanfaatkan untuk bertransaksi terus menerus. Kalian juga dapat menggunakan kartu debitnya saat belanja via merchant yang terletak di pusat perbelanjaan tanpa harus mengeluarkan uang tunai.