Cara Merawat Laptop Lenovo

Cara Merawat Laptop Lenovo – Lenovo adalah salah satu brand sekaligus produsen benda elektronik terbaik, khususnya laptop. Hal ini dikarenakan produknya awet dan tahan lama. Meski begitu, kalian tidak boleh mengabaikan cara merawat laptop Lenovo supaya bisa menjaganya dengan baik.

Seperti kita tahu semua merek laptop atau notebook mempunyai tingkat sensitifitas yang sama. Apabila kamu tidak bisa merawatnya dengan benar, perangkatnya mungkin cepat rusak dan semua file penting bakal terhapus secara permanen.

Barangkali orang-orang pernah bahkan masih menggunakan perangkat dari Lenovo untuk menunjang segala aktivitasnya setiap hari. Pasalnya, notebook buatan Lenovo mempunyai kualitas unggul dan daya tahannya lebih lama.

Kalian tidak perlu khawatir perangkatnya cepat rusak karena laptopnya sudah bersertifikasi internasional. Selain itu, sebagian besar notebook Lenovo telah dibekali kapasitas penyimpanan cukup besar, sehingga kamu dapat menyimpan berbagai macam aplikasi atau file dengan fleksibel.

Cara Merawat Laptop Lenovo

Lenovo Group Ltd atau Lenovo PC International merupakan perusahaan yang bergerak dalam bidang IT yang didirikan di Beijing, Cina sejak tahun 1984. Mereka mempunyai kantor resmi di Morrisville, North Carolina, Amerika Serikat.

Mereka mengakuisisi IBM, perusahaan IT asal Amerika Serikat pada tahun 2005 dan membeli saham Motorola pada tahun 2014. Tak heran keberadaan Lenovo patut diperhitungkan sebagai salah satu produsen laptop dan PC terbaik di dunia, salah satunya di Indonesia.

Laptop Lenovo menjadi salah satu barang elektronik yang kualitasnya dipertimbangkan sebagian besar masyarakat Indonesia. Laptop menjadi produk andalan buatan Lenovo dibandingkan smartphone, namun kalian harus tahu cara merawat laptop Lenovo supaya bisa memeliharanya lebih awet dan tahan lama.

Perangkatnya mempunyai beragam fitur menarik sehingga kamu dapat memanfaatkan sebagai sarana penunjang pekerjaan sampai hiburan, sedangkan harganya sebanding dengan kualitasnya.

Cara Merawat Laptop Lenovo Supaya Awet dan Tidak Cepat Rusak

Barangkali kalian sedang mencari informasi mengenai cara merawat laptop Lenovo paling update, kalian bisa mengikuti dan menyimak pembahasan ini. Kami sudah merangkum segala rahasia yang harus dilakukan sehingga perangkatnya dapat bertahan lebih lama daripada usia pemakaian sebenarnya.

Kamu bisa menghindari notebook dari kerusakan maupun masalah lainnya, perawatan laptopnya tidak butuh tenaga dan uang banyak karena segalanya tergantung ketelitian setiap pemiliknya.

Jangan Hidupkan Laptop di atas Kasur

Apakah kamu sering menyalakan perangkatnya di atas kasur? Sebaiknya kalian mulai menghilangkan biasaan ini. Pasalnya, permukaan alas yang empuk membuat sirkulasi udara laptop tidak akan lancar, sehingga dapat menghambat arus udara dari dalam perangkatnya.

Akibatnya, udara pembuangan akan sulit keluar dan mayoritas komponen laptop bakal semakin panas. Apabila komponen internal mengalami overheat, laptopnya juga bakal cepat rusak dan usahakan meletakkan barangnya di bawah permukaan yang rata.

Tidak Menyimpan Minuman Dekat Laptop

Kalian pasti akan membutuhkan makanan dan minuman saat bekerja di depan notebook seharian. Namun, tanpa disadari rupanya kebiasaan tersebut mengakibatkan laptop bakal cepat rusak. Apabila kalian sering membawa gelas yang diletakkan dekat dengan notebook, jangan salahkan barangnya kalau langsung rusak.

Hal ini dikarenakan air merupakan musuh terbesar sebuah benda elektronik, karena bisa saja gelasnya akan tersenggol dan air akan terkena keyboard notebook. Usahakan meletakkan gelas jauh dari notebook untuk mencegah masalah tersebut.

Matikan Laptop saat Tidak Dipakai

Kami anjurkan pemakaian laptop tidak dilakukan secara berlebihan, apalagi sampai berjam-jam. Hal ini dikarenakan kalian akan mengakibatkan semua komponen internal semakin panas dan rentan mengalami kerusakan.

Apabila notebook sedang tidak dipakai, biarkan perangkatnya dalam kondisi mati selama beberapa jam. Jika kamu bakal melanjutkan pekerjaan di dalam notebook, silakan hidupkan kembali setelah perangkatnya dimatikan selama 4-5 jam dan kamu harus padamkan lagi setelah tugas diselesaikan.

Lakukan Pengisian Ulang Daya Sebelum Baterai Kosong

Kalian tidak boleh menggunakan notebook seenaknya tanpa memperhatikan daya baterai yang sudah digunakan. Kami anjurkan pengisian daya harus dilakukan sebelum baterainya sudah mencapai angka 20%. Selain itu, pengisian ulang dayanya tidak boleh dilakukan saat baterai benar-benar kosong alias 0%.

Hal ini dikarenakan kebiasaan mengisi daya baterai sebelum 0% akan membantu perangkat tahan lebih lama. Kamu bisa charge baterai sampai penuh dan jangan biarkan diisi daya saat kondisi baterai full.

Rutin Isi Baterai Walau Jarang Dipakai

Apabila kalian sedang tidak menggunakan laptop dalam jangka panjang, pastikan pengisian daya baterai dilakukan setiap hari. Tak bisa dipungkiri kebiasaan ini merupakan salah satu cara merawat laptop Lenovo agar awet dan tidak dapat rusak.

Apabila kalian rutin melakukannya, maka bisa mencegah kondisi laptop menjadi lembap. Suhu hangat yang timbul saat baterai sedang charging mampu mencegah munculnya jamur. Oleh sebab itu, lakukan kebiasaan ini paling tidak dua minggu sekali ketika laptop jarang dipakai.

Matikan Laptop dengan Benar

Walaupun sepele, namun kalian harus mematikan laptop dengan baik dan benar sesuai prosedur yang berlaku. Langkah ini merupakan cara merawat laptop Lenovo supaya bisa terhindar dari kerusakan. Jangan mematikan laptop dengan menekan langsung tombol power, namun tekan tombol power dulu dan klik tombol shutdown.

Laptop juga akan dimatikan oleh sistem secara perlahan, sehingga dapat mengamankan semua daya yang sudah tersimpan. Apabila kamu tidak melakukan prosedur ini, kamu akan merusak sebagian besar komponen pada prosesornya.

Jangan Langsung Menutup LCD Laptop

Kamu bisa mencegah kerusakan terhadap laptop dengan tidak menutup langsung LCD perangkatnya. Jangan pernah melakukannya karena udara panas yang keluar dari permukaan keyboard bakal langsung terkena LCD, serta berdampak buruk dan mampu merusak layarnya.

Kamu bisa membiarkan perangkat tidak ditutup setelah dimatikan, apabila suhunya sudah lebih dingin maka kamu bisa menutup LCD. Walaupun sepele, namun tindakan ini bisa menghindari laptop dari kerusakan bahkan mati total.

Tidak Menyimpan Benda Berat di atas Laptop

Jangan pernah meletakkan benda berat di atas laptop walaupun sudah tertutup rapat. Hal ini dikarenakan tindakan tersebut menimbulkan kerusakan laptop jangka panjang. Apabila laptop ditekan oleh benda sangat berat, risiko kerusakan LCD mungkin terjadi karena layar notebook tidak boleh mengalami tekanan.

Maka dari itu, sebaiknya tidak memanfaatkannya sebagai tatakan atau tempat menyimpan barang, baik benda ringan bahkan berat paling tidak menjauhkannya dari lokasi penyimpanan laptop.

Bersihkan Laptop Setiap Hari

Laptop Lenovo bisa dibilang terawat bila kalian membersihkannya setiap hari. Maka dari itu, pastikan seluruh permukaannya bebas debu dan kotoran dengan menggunakan kuas bersih sambil diusap secara perlahan sampai ke sela-sela keyboard.

Jangan gunakan kain atau waslap basah karena cairan yang terserap bisa saja masuk ke dalam lubang-lubang kecil, bahkan terkena komponen internal seperti optik yang berbahaya pada usia pemakaiannya. Bersihkan perangkatnya paling tidak 1-2 kali sehari agar laptop dapat terhindar dari kuman supaya kamu bisa memakainya lebih aman dan nyaman.

Related posts