PindahLubang.com | Kredivo sudah menjadi salah satu aplikasi pengajuan kredit online yang sudah terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Jika kamu sudah bergabung sebagai penggunanya, sebaiknya ketahui cara mengatasi lupa PIN Kredivo agar proses pengajuan tetap dapat berjalan lancar.
Tak bisa dimungkiri banyak orang kerap kali lupa dengan kode keamanan akunnya masing-masing. Kondisi ini membuatmu akan sulit mengakses dan mengetahui jumlah pinjaman, bahkan pemberitahuan apakah permintaanmu sudah diproses, bahkan diterima atau ditolak.
Siapa saja yang sudah bergabung sebagai pengguna Kredivo pasti akan diminta memasukkan PIN (Personal Identification Number) untuk mengakses akunnya. Kalau PIN tidak diingat sama sekali, cara atasi lupa PIN Kredivo adalah solusinya dan kami sudah menyiapkan panduannya lewat artikel ini.
Ketentuan dan Syarat Daftar Kredivo
Jika kamu ingin menggunakan aplikasi dan layanan Kredivo, alangkah baiknya mengetahui ketentuan dan syarat pendaftarannya terlebih dulu. Simak poin-poin penting tersebut di bawah ini:
- Warga Negara Indonesia (WNI).
- Umur 18 s/d 60 tahun.
- Penghasilan minimum Rp.3 juta per bulan.
- Berdomisili di wilayah Jabodetabek, Bandung, Semarang, Surabaya, Bali, Medan, Palembang, Makassar, Solo, Malang, Cirebon, Balikpapan, Sukabumi, Purwakarta, Padang, Batam, Kediri, Pekanbaru, Samarinda dan Manado.
Cara Daftar Kredivo
Jika kamu sudah memahami dan memenuhi semua ketentuan beserta persyaratan di atas, maka bisa mencoba cara daftar Kredivo agar pengajuan kreditmu dapat diterima lewat langkah-langkah di bawah ini:
- Download aplikasi Kredivo melalui Google Play Store (Android) atau App Store (iPhone).
- Klik Install.
- Jalankan dan buka aplikasinya.
- Pada halaman utama, tekan tombol Get Started.
- Pilih menu Apply for Kredivo yang berada di bagian bawah.
- Kemudian, tentukan salah satu jenis akun Kredivo sesuai dengan kebutuhanmu, di antaranya:
- Akun Basic: Menawarkan suku bunga 0% dengan limit maksimal senilai Rp.3 juta dengan batas akhir tenor selama 3 hari.
- Akun Premium: Menawarkan suku bunga 2,6% per bulan dengan limir maksimal senilai Rp.30 juta dan minimal pembelanjaan sekitar Rp.1 juta. Tenornya mulai dari 3, 6 dan 12 bulan.
- Jika muncul kotak pop-up berisi persyaratan yang wajib dipenuhi dalam pendaftaran jenis akun Kredivo pilihanmu, tekan tombol Lanjutkan atau Continue.
- Unggah foto KTP dan swafoto (selfie) sambil memegang KTP, pastikan tampak jelas dan tidak blur atau buram.
- Berikan keterangan tentang marketplace yang digunakan, lalu klik Submit.
- Isi data diri mulai dari nama lengkap, alamat, jumlah gaji dan lainnya.
- Centang kolom pernyataan persetujuan atas pembuatan akun Kredivo di bagian bawah.
- Klik Submit.
- Terakhir, ikuti perintah selanjutnya pengajuan registrasi akun akan diproses dan diverifikasi oleh pihak Kredivo.
Cara Ajukan Pinjaman di Kredivo
Bagi kamu yang sudah mempunyai akun Kredivo terverifikasi, maka bisa mengajukan pinjaman uang dengan cara meminjam uang di Kredivo yang benar dan mudah di bawah ini:
- Buka aplikasi Kredivo melalui smartphone kamu.
- Pada halaman utama, pilih menu Layanan.
- Pilih menu Pinjaman Jumbo atau Pinjaman Mini sesuai dengan kebutuhanmu.
- Klik Tujuan Pinjaman.
- Kemudian, tentukan jumlah besar pinjaman yang diinginkan.
- Klik Lanjut.
- Cek detail rekening pengiriman, pastikan semua informasinya sudah benar dan tepat.
- Masukkan PIN akun Kredivo kamu.
- Klik Konfirmasi.
- Pihak Kredivo akan mengirim kode OTP melalui SMS ke nomor ponselmu.
- Pada halaman selanjutnya, isi kode verifikasi (OTP) ke kolom yang tersedia.
- Terakhir, pihak Kredivo akan langsung memproses dan mengirimkan dana pinjamanmu dalam kurun waktu 5 menit.
Limit Kredivo
Kredivo memberikan batas pinjaman maksimum untuk semua penggunanya, misalnya pengajuan PayLater atau pembayaran dalam waktu 30 hari, kamu akan mendapat pinjaman sebanyak Rp.3 juta, sedangkan fitur cicilan akan mencairkan dana pinjaman mencapai Rp.30 juta.
Kamu pun bakal dikenakan biaya transaksi selama menikmati layanan PayLater, yakni 1% (minimal Rp.1,000) dari nilai pinjamannya. Jika kamu mengajukan pinjaman 3 bulan, biaya layanannya adalah sebesar 3% dari jumlah transaksinya, sedangkan pinjaman 6 dan 12 bulan adalah sebesar 2,6% tanpa biaya layanan.
Penyebab Lupa PIN Kredivo
Tak dapat dimungkiri mayoritas pengguna aplikasi Kredivo pasti pernah lupa PIN alias kode keamanan akunnya. Kondisi ini tidak serta merta terjadi begitu saja, biasanya disebabkan oleh hal-hal di bawah ini:
- Mengalami Peretasan
Akun Kredivo yang diretas oleh orang asing dan tidak bertanggung jawab akan mengakibatkan penggunanya kesulitan mengakses akunnya. Oleh karena itu, berapa kali pun kamu mencoba masuk dengan PIN yang sama atau berbeda, kamu tetap kesulitan membuka profil Kredivo. - PIN Terlalu Rumit
Tak menutup kemungkinan kamu sering lupa PIN dikarenakan kombinasi angka yang digunakan terlalu rumit dan susah diingat. Walaupun penggunaan angka acak dianjurkan, tapi sebaiknya gunakan kombinasi angka yang unik dan mudah diingat, serta susah ditebak orang lain.
Cara Mengatasi Lupa PIN Kredivo
Pengguna aplikasi Kredivo sekarang tidak perlu khawatir kalau PIN tidak diingat sama sekali. Kami sudah menyiapkan langkah-langkah sederhana untuk membantumu agar akunnya dapat diakses kembali.
Kami pun menyiapkan panduan perubahan PIN akun Kredivo kamu, supaya orang lain tidak bisa mengakses dan mengetahui data pinjamanmu. Jangan pernah mengizinkan orang lain untuk membuka, bahkan mengajukan pinjaman lewat akunmu sendiri, dikhawatirkan mereka akan mengubah PIN tanpa sepengetahuanmu.
Cara Mengatasi Lupa PIN Kredivo
Jangan khawatir kalau PIN akun Kredivo kamu salah dan tidak ingat sama sekali. Cara mengatasi lupa PIN Kredivo dengan benar dan mudah adalah sebagai berikut:
- Buka aplikasi Kredivo di HP kamu.
- Pilih menu Lupa PIN.
- Masukkan nomor HP dan NIK (Nomor Induk Kependudukan) yang sudah terdaftar pada akun Kredivo.
- Klik Kirim.
- Pihak Kredivo akan mengirimkan link verifikasi melalui SMS ke nomor ponselmu.
- Buka SMS terbaru dari Kredivo, lalu klik link tersebut untuk menyelesaikan masalah lupa PIN.
- Pada halaman berikutnya, masukkan PIN Kredivo yang baru sebanyak 2 kali.
- Klik Submit.
- Terakhir, PIN akun Kredivo sudah diganti dan coba login kembali seperti biasa.
Cara Mengganti PIN Kredivo
Kamu perlu mengganti PIN akun Kredivo untuk mencegah peretasan dan susah login. Kamu bisa mengubah PIN paling tidak sebulan sekali atau sesuai dengan kebutuhan. Simak langkah-langkahnya di bawah ini:
- Pertama, buka aplikasi Kredivo melalui smartphone kamu.
- Pada halaman utama, pilih menu Akun yang berada di bagian kanan bawah.
- Pilih menu Pengaturan atau Setting.
- Klik Ganti PIN.
- Masukkan PIN lama kamu.
- Buat PIN baru ke kolom yang tersedia.
- Masukkan NIK dan jawaban dari pertanyaan keamanan yang sudah terdaftar pada akun Kredivo.
- Klik Kirim.
- Terakhir, tunggu beberapa saat hingga muncul notifikasi bahwa PIN Kredivo kamu sudah diganti.
Demikian panduan mengenai cara mengatasi lupa PIN Kredivo dan cara daftar akun barunya yang wajib kamu tahu. Segera daftarkan dirimu untuk mendapatkan limit pinjaman hingga Rp.30 juta dan pastikan PIN tetap diingat, supaya pengajuan kredit bisa lebih mudah. Semoga bermanfaat!