Bagaimana cara mulai berjualan di Shopee untuk pemula supaya bisa disukai banyak orang? Shopee sudah menjadi salah satu aplikasi belanja online terbaik di Indonesia. Kini, sebagian besar masyarakat Tanah Air hampir sering menggunakannya untuk mendapatkan berbagai macam barang yang diinginkan.
Kamu bisa menemukan barang berkualitas dengan harga bersaing, lho. Selain itu, Shopee selalu memberikan layanan istimewa seperti cashback sampai voucher gratis ongkir. Kamu cukup membeli produk apa saja mulai dari Rp.0 setiap hari.
Walaupun tampak sepele, tapi banyak orang masih belum tahu cara mulai berjualan di Shopee dengan benar. Apabila kamu salah menerapkan strategi penjualan di Shopee, maka barang dagangan tidak bisa terjual dengan cepat.
Shopee menyediakan beberapa seller online yang satu sama lain mungkin menjual produk serupa, lho. Oleh karena itu, kamu harus memutar otak sehingga produk jualanmu dapat dilirik dan dibeli calon konsumen setiap hari. Jika kamu bisa menerapkan teknik penjualan yang baik, kamu bakal meraup omzet fantastis setiap bulannya.
Tips Agar Jualan di Shopee Laku Keras
Shopee mempunyai pangsa pasar cukup luas di Indonesia. Maka dari itu, kamu harus manfaatkan kesempatan ini dengan mengetahui cara mulai berjualan di Shopee. Namun, simak tips agar jualan di Shopee laku keras sebagai berikut:
- Informasi Barang yang Akurat
Jika ingin mengunggah setiap barang yang bakal dijual di Shopee, pastikan kamu telah mengisi semua informasi barangnya dengan benar dan lengkap. Gunakan foto produk yang jelas dengan menulis nama barang berdasarkan merk, model, spesifikasi dan ukuran secara detail.
- Pasang Harga Bersaing
Jangan pernah mengabaikan harga barang yang akan dijual di Shopee. Jika kamu menjadi pembeli, pasti ingin mendapatkan harga terbaik. Maka dari itu, mindset tersebut harus diterapkan saat menjadi penjual dengan memasarkan produk yang harganya lebih bersaing.
- Naikkan Barang
Fitur Naikkan Produk biasanya digunakan untuk membuat barang yang kamu jual bisa muncul pada hasil pencarian teratas. Fitur ini bisa dipakai sampai 5 barang setiap 4 jam sekali. Fitur ini juga bisa meningkatkan kesempatan barang bakal dilihat oleh banyak konsumen Shopee.
- Perbanyak Variasi Barang
Kamu harus memperbanyak variasi barang yang akan dijual dengan beberapa warna maupun ukuran. Jika variasi barangnya semakin lengkap, maka calon konsumen bisa leluasa memilih dan mencari produk yang diinginkan sehingga dapat meningkatkan daya beli mereka.
- Buat Voucher Toko
Siapapun pasti senang mendapatkan diskon dan promo saat belanja online. Kamu bisa membuat voucher toko dengan menyediakan promosi seperti cashback sampai diskon kepada calon pembeli. Dengan demikian mereka bersedia membeli barang daganganmu saat itu juga.
- Daftar Gratis Ongkir
Pelanggan Shopee akan selalu mencari siasat supaya bisa mendapatkan gratis ongkir saat belanja setiap hari. Kamu bisa menggunakan fitur Gratis Ongkir Xtra yang telah disediakan oleh Shopee. Selain itu, kamu bahkan diizinkan memberikan biaya kirim sampai Rp.0 lho.
Cara Mulai Berjualan di Shopee
Barangkali masih belum tahu cara mulai berjualan di Shopee dengan tepat, maka bisa mengikuti ulasan artikel ini dengan seksama. Kami telah menyiapkan informasinya sehingga kamu dapat langsung jualan dan berpotensi meraup omzet yang banyak.
Siapa saja punya kesempatan menjadi pedagang di Shopee, asalkan kamu mempunyai produk yang benar-benar layak dijual. Selain itu, berikan harga kompetitif beserta diskon maupun promo menarik agar calon konsumen dapat membeli barang daganganmu lebih banyak.
Langkah 1: Mendaftar Akun Shopee
Cara mulai berjualan di Shopee pertama adalah mendaftarkan akun tokomu terlebih dulu. Apabila akun sudah dibuat, maka kamu bisa langsung jualan di sana. Simak cara mendaftar akun Shopee sebagai berikut:
- Unduh aplikasi Shopee melalui Google Play Store (Android) atau App Store (iPhone) terlebih dulu.
- Jika kamu menggunakan desktop atau PC, kunjungi website Shopee via shopee.co.id.
- Pilih menu Daftar.
- Lakukan verifikasi nomor ponsel beserta email yang aktif.
- Terakhir, ubah username Shopee kamu (bila perlu).
Langkah 2: Melengkapi Profil Toko
Jika akun Shopee sudah dibuat, maka kamu bisa melengkapi profil toko dengan menggunakan panduan di bawah ini:
- Lewat Aplikasi Shopee
- Pertama, buka aplikasi Shopee melalui smartphone kamu.
- Pilih menu Saya.
- Klik Toko Saya.
- Pilih menu Asisten Penjual.
- Klik Profil Toko.
- Pilih menu Nama Toko.
- Klik Deskripsi Gambar.
- Kemudian, pilih menu Deskripsi untuk memberikan keterangan produk secara detail.
- Terakhir, klik icon Centang di samping kanan atas.
- Lewat Seller Center
- Kunjungi Seller Center Shopee via seller.shopee.co.id melalui browser.
- Pilih menu Profil Toko.
- Klik Nama Toko untuk memberikan nama toko kamu yang unik di Shopee.
- Pilih menu Deskripsi Gambar.
- Klik Deskripsi.
- Terakhir, pilih menu Simpan untuk menyelesaikan semua proses tersebut.
Langkah 3: Memilih Jasa Kirim
Shopee menyediakan beberapa jasa ekspedisi seperti JNE (YES, REG dan OKE), J&T Express, Pos Indonesia, Grab (Same Day) serta GoSend (Same Day). Simak cara memilih jasa kirim level toko di Shopee sebagai berikut:
- Lewat Aplikasi Shopee
- Pertama, buka aplikasi Shopee melalui smartphone kamu.
- Klik Saya.
- Pilih menu Toko Saya.
- Berikutnya, klik Jasa Kirim Saya untuk memilih jasa ekspedisi yang bakal diaktifkan atau diaktifkan pada level toko.
- Lewat Seller Center
- Kunjungi website Seller Center Shopee melalui browser.
- Pilih menu Jasa Kirim Saya.
- Terakhir, tentukan jasa ekspedisi yang akan diaktifkan maupun dinonaktifkan.
Apabila kamu tidak tahu cara memilih jasa kirim level produk, simak panduannya berikut:
- Lewat Aplikasi Shopee
- Pertama, buka aplikasi Shopee melalui smartphone kamu.
- Klik Saya.
- Pilih menu Toko Saya.
- Klik Asisten Penjual.
- Pilih menu Produk Saya.
- Berikutnya, tentukan barang yang bakal diatur jasa kirimnya.
- Klik Ubah Produk.
- Pilih menu Ongkos Kirim.
- Terakhir, tentukan jasa kirim yang bakal diaktifkan atau dinonaktifkan dan klik Simpan.
- Lewat Seller Center
- Kunjungi website Seller Center Shopee melalui browser.
- Pilih menu Produk Saya.
- Kemudian, cari barang yang akan diubah jasa kirimnya.
- Klik Ubah.
- Pilih menu Pengiriman.
- Terakhir, pilihlah jasa kirim mana yang akan diaktifkan atau dinonaktifkan.
Langkah 4: Memasukkan Rekening Bank
Gunakan nomor rekening supaya bisa melakukan pencairan dana penjualan selama membuka toko online di Shopee. Simak langkah-langkahnya di bawah ini:
- Pertama, buka aplikasi Shopee melalui smartphone kamu.
- Pilih menu Pengaturan Saldo Penjual.
- Klik Tambah Rekening Bank atau Rekening Bank untuk menambah informasi rekening tabungan pada toko Shopee kamu.
Langkah 5: Mengunggah Produk
Cara mulai berjualan di Shopee yang terakhir adalah mengunggah barang daganganmu dengan mengikuti langkah-langkah di bawah ini:
- Pertama, buka aplikasi Shopee melalui smartphone kamu.
- Pilih menu Saya.
- Klik Mulai Jual.
- Pilih menu Tambah Produk Baru.
- Kemudian, lengkapi informasi penjualan dengan keterangan barang yang benar dan tepat, sekaligus informasi pengiriman tentang jasa kirim yang bakal digunakan. Pastikan barang yang diunggah tidak termasuk dalam kategori produk yang dilarang oleh pihak Shopee.
- Terakhir, klik Simpan dan Tampilkan untuk menampilkan barang daganganmu di toko Shopee.
Demikian tutorial cara mulai berjualan di Shopee untuk pemula yang benar dan mudah. Semoga bermanfaat!