Bagaimana cara menghilangkan luntur di baju putih dengan benar? Bagi sebagian orang mungkin pakaian berwarna putih menjadi sesuatu yang mana pemakaiannya sangat sensitif. Pasalnya, baju putih rentan kotor, apalagi kalau kamu mengenakannya untuk kegiatan tertentu.
Kamu juga bisa saja secara sengaja atau tidak membuat baju putih semakin kotor akibat kotoran atau noda membandel yang susah hilang. Tak sedikit orang menggunakan pemutih pakaian untuk menghilangkan noda tersebut yang luntur dengan cepat.
Siapa sangka bahwa penggunaan pemutih pakaian tidak selalu memberikan hasil yang bagus. Kamu bisa menghilangkan noda luntur pada baju putih dengan menggunakan berbagai macam bahan alami, lho.
Kamu bahkan mampu menemukan bahan-bahan tersebut di dapur, sehingga tidak perlu mengeluarkan uang untuk membelinya lagi. Jangan cemas bila noda luntur pada pakaian putih susah hilang, sebab rahasianya bisa ditemukan di dapur rumahmu dengan pemakaian mudah agar bajunya dapat dipakai kembali.
Cara Menghilangkan Luntur di Baju Putih
Barangkali kamu tidak tahu bagaimana cara menghilangkan luntur di baju putih dengan cepat dan mudah, maka bisa mengetahuinya melalui artikel ini. Jangan pernah menyepelekan pakaian berwarna putih saat dikenakan setiap hari.
Secara umum baju putih memang rentan terkena kotoran dan noda luntur susah hilang, lho. Apabila pakaiannya kotor, segera cuci dan rendam dengan larutan pemutih ke wadah bersih. Namun, kamu juga bisa menggunakan berbagai macam bahan alami untuk menghilangkan noda luntur tersebut sejak pertama kali direndam.
Menghilangkan Luntur di Baju Putih dengan Deterden, Garam dan Larutan Lemon
Cara menghilangkan luntur di baju putih dengan menggunakan larutan lemon dan garam juga efektif, lho. Bahan alami ini bisa menghapus noda luntur pada pakaian putih atau berwarna, sedangkan kamu cukup memeras sarinya sebagai campuran air rendaman baju.
Apabila kamu ingin mendapatkan hasil sempurna, tambahkan garam dan detergen ke dalam larutan tersebut. Jika penggunaannya rutin, semua noda luntur pada pakaian putih maupun berwarna akan hilang dengan sekali perendaman saja.
Menghilangkan Luntur di Baju Putih dengan Sari Belimbing Wuluh
Kamu bisa mencoba sari belimbing wuluh untuk menghilangkan noda luntur pada pakaian putih. Buah ini mempunyai kadar asam cukup tinggi sehingga dapat menjadi penghilang noda yang ampuh. Cara sederhana yang dilakukan adalah memotong buah belimbing wuluh menjadi dua.
Gosokkan bagian daging buahnya ke noda pakaian dan diamkan selama 30 menit. Kemudian, cuci pakaian putih dengan menggunakan air serta detergen, jemur di bawah sinar matahari sampai kering untuk dipakai lagi.
Menghilangkan Luntur di Baju Putih dengan Larutan Vetsin
Vetsin bukan hanya dimanfaatkan sebagai penyedap rasa pada makanan, namun juga penghilang luntur pada pakaian. Vetsin atau MSG bisa menghapus noda luntur pada pakaian putih atau berwarna secara efektif.
Cara menghilangkan luntur di baju putih dengan vetsin adalah menyiapkan air hangat, detergen serta MSG. Campurkan semua bahan tersebut ke dalam satu wadah besar dengan perbandingan detergen dan vetsin 2:3. Rendam pakaian selama 30 menit sebelum dicuci seperti biasa.
Menghilangkan Luntur di Baju Putih dengan Cairan Jeruk Nipis
Apabila kamu tidak menemukan belimbing wuluh atau lemon, maka bisa menggunakan cairan jeruk nipis. Cara menghilangkan luntur di baju putih dengan cairan jeruk nipis sangat mudah, lho. Gosokkan potongan jeruk nipis ke permukaan noda selama 5 menit, diam beberapa saat dan cuci dengan detergen.
Nodanya perlahan akan terangkat dari pakaian putih dan warnanya akan bersih seperti baru. Selain itu, cairan jeruk nipis juga bisa dipakai untuk menghilangkan noda kuning pada baju putih.
Menghilangkan Luntur di Baju Putih dengan Alkohol
Cara menghilangkan luntur di baju putih dengan alkohol juga efektif, lho. Gosokkan alkohol pada noda membandel pada pakaian putih sampai benar-benar memudar, kemudian kucek dengan menggunakan detergen.
Kamu bisa melakukannya 2-3 kali sampai noda luntur hilang dari serat pakaian putih, sedangkan bajunya dicuci seperti biasa dengan air dan sabun. Kemudian, keringkan di bawah sinar matahari supaya bisa mengembalikan warna asli baju untuk dikenakan kembali seperti biasa.
Menghilangkan Luntur di Baju Putih dengan Larutan Aseton
Larutan aseton sudah menjadi salah satu zat yang bisa menghilangkan noda luntur pada pakaian putih secara efektif, lho. Kamu hanya perlu meneteskannya ke bagian yang terkena noda dan diamkan selama 20-30 menit.
Apabila pakaian sudah direndam, kucek sebentar sebelum mencucinya seperti biasa dengan air dan detergen agar nodanya dapat terangkat dengan sempurna. Jika ingin mendapat hasil maksimal, sebaiknya hindari pemakaian mesin cuci sebelum memastikan noda luntur benar-benar hilang.
Menghilangkan Luntur di Baju Putih dengan Asam Cuka
Cara menghilangkan luntur di baju putih dengan asam cuka juga patut dicoba. Bahan alami ini memang terbukti membersihkan pakaian putih dan berwarna yang terkena noda luntur dengan efektif. Campur asam cuka dengan garam, detergen dan air hangat.
Rendam baju putih ke dalam larutan tersebut selama 15-30 menit sebelum dicuci seperti biasa. Noda luntur akan terangkat dengan sempurna agar baju dapat terlihat seperti baru, sedangkan asam cuka juga bisa dipakai untuk basmi noda pada baju berwarna, lho.
Menghilangkan Luntur di Baju Putih dengan Pemutih Tanpa Klorin
Gunakan pemutih tanpa klorin untuk menghilangkan noda luntur di pakaian putih. Namun, sebaiknya periksa dulu label produknya, apakah terdapat label pemutih atau tidak. Apabila produknya aman, tuangkan satu tutup botol pemutih ke dalam air rendaman baju dan diamkan selama 2 jam.
Jika sudah direndam, maka kamu bisa mencuci pakaian putih seperti biasa untuk mengangkat noda luntur yang membandel dari serat pakaian. Baju putih pun dapat dikeringkan dan digunakan lagi seperti biasa.
Menghilangkan Luntur di Baju Putih dengan Baking Soda
Cara menghilangkan luntur di baju putih dengan baking soda juga tidak kalah efektif. Kamu cukup merendam pakaian putih di larutan tersebut selama 15-30 menit. Apabila sudah selesai, angkat dan kucek bajunya dengan menggunakan tangan supaya bisa menghilangkan noda luntur yang membandel di atasnya.
Kamu perlu ingat bahwa baking soda tidak terlalu ampuh seperti cairan asam, sehingga kamu perlu melakukannya berulang kali untuk memastikan noda luntur benar-benar hilang sempurna. Kamu juga bisa menggunakan sikat cuci pakaian untuk menggosok bagian yang terkena luntur agar dapat terangkat lebih cepat.
Menghilangkan Luntur di Baju Putih dengan Detergen dan Air Hangat
Air hangat hanya dan detergen juga bisa digunakan untuk menghilangkan node luntur pada pakaian putih, lho. Rendam baju putih ke dalam larutan detergen dan air hangat, kemudian kucek perlahan untuk mengangkat noda membandel pada pakaian.
Kamu bisa melakukannya berulang kali untuk menghilangkan luntur di baju putih dan bilas dengan menggunakan air secukupnya sebelum dikeringkan di bawah sinar matahari. Jika sudah kering, setrika seperti biasa untuk digunakan seperti biasa.
Demikian informasi tentang cara menghilangkan luntur di baju putih yang ampuh dan efektif. Jangan lupa bagikan panduan di atas agar semua orang dapat membasmi noda membandel pada pakaian putih dengan cepat. Gunakan salah satu bahan alami tersebut sesuai kebutuhan dan dicuci seperti biasa.