Bagaimana cara daftar Vospay Blibli? Secara umum orang-orang yang sudah mengunduh dan menggunakan aplikasi Blibli masih belum paham dengan layanan ini. Bagaimana tidak, sebagian besar dari mereka bahkan kamu sendiri mungkin hanya sekadar belanja dengan pembayaran tunai.
Vospay bisa disebut sebagai metode pembayaran secara kredit, sedangkan layanannya sudah bisa digunakan sejak beberapa waktu terakhir. Tak bisa dipungkiri Vospay Blibli memudahkan semua pelanggan agar dapat membeli barang impian dengan dana terbatas.
Vospay Blibli memang memberi kemudahan dan kenyamanan dalam bertransaksi yang mana semua konsumen bisa membeli barang apa saja secara kredit. Namun, tahukah kalian? Vospay Blibli ternyata tidak sepenuhnya berasal dari sistem aplikasi maupun website Blibli.
Secara umum kamu harus bersaing dengan pelanggan mana pun untuk menikmati layanan ini. Pasalnya, Vospay Blibli menjadi salah satu fasilitas kredit yang tidak diberikan kepada semua konsumen, melainkan pelanggan terpilih yang memenuhi ketentuan dan syarat berlaku.
Apa itu Vospay di Blibli?
Vospay merupakan layanan yang menyambungkan perusahaan pembiayaan dengan berbagai macam e-commerce atau aplikasi belanja online, salah satunya Blibli. Tujuannya supaya para konsumen bisa memperoleh layanan kredit untuk bertransaksi online dengan metode pembayaran secara cicilan.
Vospay sudah hadir di berbagai macam aplikasi belanja online maupun marketplace di Indonesia, termasuk Blibli. Konsumen bisa menganalisa ketentuan dan syarat berlaku agar dapat mengajukan permohonan untuk menikmati layanan cicilannya.
Cara Menggunakan Vospay di Blibli
Vospay Blibli biasanya bakal muncul pada menu pembayaran. Apabila kamu sudah memilih dan menentukan barang yang bakal dibeli, gunakan metode pembayaran Vospay di bawah Cicilan Tanpa Kartu Kredit.
Kamu bisa mengikuti tahap selanjutnya sehingga kamu dapat membeli produk incaran dengan metode pembayaran tersebut. Jika pembayaran sudah dilakukan, kamu bisa menunggu sampai barang pilihan diantarkan kurir ke rumah, sedangkan produknya sesuai dengan gambar dan berkualitas.
Daftar Pembayaran di Blibli
Metode Pembayaran | Layanan Pembayaran | Nilai Minimal | Nilai Maksimal |
Blipay | Saldo Blipay | Rp.1 | Rp.3 Miliar |
Blu | Blu | Rp.1 | Rp.25 Juta |
BCA OneKlik | BCA OneKlik | Rp.10 Ribu | Rp.3 Juta |
Kartu Debit | Kartu Debit | Rp.1 | Rp.999 Juta |
Kartu Kredit | Kartu Kredit | Rp.1 | Rp.999 Juta |
Transfer via Virtual Account | BCA, BRI, Danamon, Mandiri dan Bank Lain | Rp.10 Ribu | Rp.3 Miliar |
BNI | Rp.10 Ribu | Rp.50 Juta | |
Uang Elektronik | GoPay, LinkAja, QRIS dan Sakuku | Rp.10 Ribu | Rp.10 Juta |
Internet Banking | Jenius Cashtag | Rp.1 | Rp.100 Juta |
CIMB Clicks | Rp.10 Ribu | Rp.50 Juta | |
e-Pay BRI | Rp.10 Ribu | Rp.3 Miliar | |
KlikPay (Pembayaran Penuh) | Rp.10 Ribu | Rp.100 Juta | |
KlikBCA | Rp.10 Ribu | Rp.250 Juta | |
Bayar di Gerai | PosPay (Pos Indonesia) | Rp.10 Ribu | Rp.5 Juta |
Indomaret | Rp.50 Ribu | Rp.5 Juta | |
AlfaGroup | Rp.10 Ribu | Rp.2,5 Juta | |
Bayar di Tempat (COD) | Bayar di Tempat (COD) | Rp.10 Ribu | Rp.3 Juta |
Cicilan Tanpa Kartu Kredit | BRI Ceria | Rp.1 | Rp.20 Juta |
Home Credit | Rp.500 Ribu | Rp.10 Juta | |
Akulaku | Rp.1 | Rp.20 Juta | |
Vospay | Rp.100 Ribu | Rp.20 Juta | |
Kredivo | Rp.1 | Rp.30 Juta |
Perbedaan Vospay dengan Layanan Multifinance Lain
Vospay merupakan pelayanan kredit virtual yang ditujukan kepada para konsumen dari perusahaan pembiayaan (multifinance) yang sudah bekerjasama dengan catatan pembelian baik, serta kemudahan akses belanja online secara cicilan tanpa iuran tambahan.
Vospay tidak akan mengenakan suku bunga terhadap pembelian barang apapun yang dilakukan setiap konsumen. Maka dari itu, kamu bisa mendapatkan barang impian tanpa repot mengeluarkan budget tambahan seperti aplikasi belanja online atau e-commerce mana pun.
Siapa yang Bisa Akses Akun Vospay Kamu?
Akun Vospay merupakan data pribadi yang tidak boleh diakses orang lain. Akun Vospay Blibli hanya bisa diakses dan digunakan oleh dirimu sendiri sebagai pemilik sekaligus pengguna agar semua data tidak dapat bocor dan dimanfaatkan orang lain.
Jagalah kerahasiaan data pribadimu mulai dari OTP sampai PIN supaya tidak bisa digunakan oknum tak bertanggung jawab. Pihak Vospay, Blibli dan pihak multifinance tidak akan pernah meminta informasi mengenai data dirimu, bahkan tidak disimpan oleh sistemnya alias hanya diketahui dirimu sendiri
Cara Pembayaran Cicilan Vospay di Blibli
Kamu bisa melakukan pembayaran Vospay di Blibli dengan menggunakan metode yang sama seperti pembayaran ke multifinance terpilih. Kamu cukup mengikuti prosedur pembayaran yang sudah ditetapkan agar dapat membayar harga produk incaran.
Kamu tidak perlu membuang waktu untuk bertransaksi dengan cicilan Vospay di Blibli. Pasalnya, prosesnya cepat dan simpel yang mana setiap konsumen hanya perlu menghabiskan waktu kurang dari 5-10 menit agar transaksi dapat segera diproses.
Bagaimana Jika Akun Vospay Terblokir?
Apabila akun Vospay terblokir, kamu harus menghubungi perusahaan pembiayaan yang menerbitkan akun Vospay untuk langsung menutup akunnya. Kondisi ini juga berlaku bila kamu benar-benar lupa PIN yang biasa digunakan untuk mengonfirmasi transaksi pembelian barang di Blibli secara kredit.
Kamu bisa menemukan berbagai macam kemudahan dan kenyamana selama belanja online di Blibli. Jika kamu ingin tahu layanan dan produk lainnya dari Blibli, kunjungi situs resminya melalui www.blibli.com.
Cara Daftar Vospay Blibli
Vospay Blibli menjadi salah satu fasilitas transaksi yang sedang digemari sebagian besar konsumen setianya. Bagaimana tidak, konsumen berhak memilih dan menentukan barang impian tanpa repot memikirkan budget pas-pasan.
Seperti kamu tahu bahwa fasilitas ini memberikan cicilan dalam tenor tertentu yang harus dipatuhi semua konsumen. Apabila kamu tidak mematuhi kebijakan yang berlaku, mungkin pihak Blibli bakal mencabut namamu dari daftar konsumen yang berhak menggunakan layanan ini.
Blibli juga menyediakan batas minimum dan maksimum pembelian sesuai barang yang dibeli. Pasalnya, tidak semua produk bisa dibeli secara kredit yang mana item pilihan mungkin saja dibanderol dengan harga di atas rata-rata.
Oleh karena itu, kamu harus tahu cara daftar Vospay Blibli dengan ketentuan dan syarat berlaku yang harus dipenuhi. Tujuannya supaya kamu bisa terpilih sebagai salah satu calon konsumen yang berhak mengajukan cicilan terhadap pembelian item mana pun dengan melakukan pembelian melalui aplikasi maupun website resmi Blibli.
Cara Daftar Vospay Blibli dengan Mudah
- Konsumen terpilih bakal menerima SMS pemberitahuan dari perusahaan pembiayaan terkait.
- Apabila SMS pemberitahuan sudah diterima, klik URL atau link yang terdapat di dalamnya.
- Pilih menu Aktivasi Sekarang.
- Silakan masukkan nomor KTP, nomor ponsel dan tanggal lahir.
- Kemudian, masukkan kode OTP yang dikirimkan melalui SMS untuk verifikasi.
- Siilakan masukkan alamat email aktif serta kode akses untuk masuk ke dalam dashboard kamu.
- Akun sudah aktif dan bisa digunakan bertransaksi di Blibli.
Demikian pembahasan soal cara daftar vospay Blibli dengan baik dan benar. Kamu bisa mendaftarkan diri sebagai salah satu konsumen sekaligus pengguna layanan tersebut untuk bertransaksi lebih nyaman dan simpel di Blibli. Tak hanya itu, kamu bisa membeli produk apa saja dengan cepat yang metode pembayarannya variatif.