Pinjaman Online KTA Kilat

Pinjaman Online KTA Kilat – Kamu ingin meminjam dana syarat mudah dan cepat? Pas banget, baca artikel  ini hingga akhir karena akan membahas seputar pinjaman online KTA kilat secara lengkap dan juga update! So, jangan lewatkan.

Apa Itu KTA Kilat?

Sebelum membahas KTA Kilat lebih dalam, ada baiknya pahami terlebih dahulu pengertiannya. Seperti dijelaskan sebelumnya, KTA Kilat merupakan sebuah produk pinjaman online tanpa jaminan ataupun agunan yang bisa dicairkan dalam kurun waktu relatif singkat.

Jenis pinjaman ini memungkinkan siapa saja untuk mendapatkan akses ke dana yang dibutuhkan.

Karena prosesnya yang tidak lama, ditambah jika kamu memiliki aset yang dapat dijadikan jaminan seperti perhiasan, kendaraan atau properti. Maka keputusan diterima atau tidaknya pengajuan pinjaman bisa lebih cepat.

Karena sifatnya yang kilat serta prosesnya yang tidak rumit. Tiap peminjam memiliki batasan nominal yang tidak terlalu besar, serta tenor yang singkat. Namun, jika peminjam mengambil pinjaman dari lembaga non perbankan, maka tenornya bisa dalam hitungan bulan bahkan minggu.

Kelebihan KTA Kilat

Sebagai bahan pertimbangan sebelum mengajukan dan menggunakannya, di bawah ini akan kami berikan beberapa kelebihan serta kekurangannya.

Read More
  • Tidak memerlukan agunan atau jaminan atas aset debitur, seperti emas dan surat berharga.
  • Proses pencairan dana relatif lebih cepat dan sederhana.
  • Besar angsuran yang tetap sehingga cocok bagi debitur yang memiliki penghasilan tetap, seperti karyawan.
  • Biaya administrasi yang ringan dengan jangka waktu pinjaman yang relatif lama.

Kekurangan KTA Kilat

Berikut ini adalah beberapa kekurangan KTA:

  • Besarnya jumlah dana pinjaman yang disetujui biasanya bergantung pada penghasilan yang diperoleh debitur setiap bulannya
  • Tingkat suku bunga yang relatif lebih tinggi.
  • Memiliki limit yang terbatas atau kecil.
  • Beberapa produk KTA umumnya mengenakan denda jika debitur berniat melunasi pinjaman sebelum jatuh tempo pembayaran.

Pinjaman Online KTA Kilat

Nah setelah kamu mengetahui penjelasan secara singkat mengenai apa itu KTA kilat berserta kekurangan dan kelebihannya, kini saatnya kamu perlu mengetahui lebih dalam mengenai pinjaman online KTA kilat sebagai berikut:

Jenis-jenis Pinjaman Online KTA Kilat

Sebagaimana diketahui, di Indonesia sendiri saat ini sudah tersedia cukup banyak beberapa lembaga perbankan maupun non perbankan yang menawarkan produk KTA Kilat. Setiap jenis fasilitas pinjaman tersebut tentunya memiliki karakteristiknya masing-masing. Agar lebih jelasnya, berikut akan kami berikan beberapa rekomendasi KTA Kilat yang bisa diajukan dengan mudah dan cepat.

Julo

Julo adalah pinjaman uang cicilan tanpa jaminan yang sudah punya izin dari OJK.

Keunggulannya adalah suku bunga pinjaman KTA Julo yang relatif terjangkau, klaim bunganya 10% per bulan. Tidak mau kalah dengan perusahaan fintech di atas, Julo menawarkan produk pinjaman dana tunai cepat cair dengan plafon mulai dari Rp 2 juta sampai Rp 8 juta. Namun sayangnya, KTA Kilat tersebut hanya bisa diajukan bagi konsumen yang berdomisili di Jabodetabek saja serta memiliki penghasilan tetap sebesar Rp 2 juta per bulannya.

Tunaikita

Tunaikita menawarkan fasilitas KTA Kilat sebesar Rp 1 juta sampai Rp 1.5 juta dengan tenor maksimal 2 bulan (60 hari). Perusahaan tersebut juga memberlakukan kebijakan mengenai suku bunga mulai dari 0.8%. Akan tetapi, jika nasabah telat membayar angsuran, maka mereka akan dikenai denda.

Akulaku

Sebagai salah satu perusahaan fintech terbesar di Indonesia, Akulaku menawarkan produk pinjaman tanpa jaminan cepat cair bernama Akulaku kepada pada konsumennya. Akulaku menawarkan KTA dengan limit pinjaman cukup besar, yaitu mencapai Rp 15 juta. Selain itu, tenor atau jangka waktu angsurannya juga cukup fleksibel, bahkan mencapai 15 bulan

Indodana

Mungkin sebagian besar dari kalian sudah mengenal Indodana dengan produk PayLater. Sebenarnya, Indodana juga memiliki produk pinjaman online cepat cair dengan plafon mencapai Rp 8 juta. Menariknya lagi, perusahaan tersebut juga memberlakukan perhitungan suku bunga cukup rendah, mulai dari 0.8% per harinya.

Jenius Flexi Cash

Bank Digital selanjutnya yang menyediakan layanan Kredit Tanpa Agunan kepada para konsumennya yaitu Jenius. Dimana jenius menghadirkan produk KTA Kilat bernama Jenius Flexi Cash yang bisa diajukan secara online melalui aplikasinya. Bank digital tersebut menawarkan plafon pinjaman tergolong besar, yaitu Rp 2.5 juta sampai Rp 50 juta.

Rupiah Cepat

Rekomendasi penyedia KTA Kilat terbaik terakhir yaitu Rupiah Cepat. Rupiah Cepat menawarkan fasilitas pinjaman dana tunai cepat cair kepada para penggunanya dengan plafon maksimal Rp 10 juta. Bunga angsurannya juga terbilang cukup rendah, yaitu hanya sekitar 24% per tahunnya.

Kredivo

Seperti diketahui, Kredivo merupakan salah satu perusahaan fintech terbesar di Indonesia yang menawarkan produk Kredit Tanpa Agunan dengan limit maksimal Rp 30 juta. Jangka waktu angsurannya juga bisa disesuaikan, mulai dari 30 hari, 3 bulan, 6 bulan sampai 12 bulan dengan bunga 0% – 2.95% per bulannya.

Bagaimana Cara Kerja Pinjaman Kilat?

Pinjaman dengan jangka waktu yang pendek ini bisa didapatkan dengan berbagai cara. Pada bagian ini, kita akan mengetahui cara kerja pinjaman kilat dari perusahaan fintech yang bergerak melalui aplikasi atau website.

Pertama-tama, kamu tentu harus mengakses website atau mengunduh aplikasi dari platform pinjaman kilat ini. Setelah itu, kamu harus mengisi kolom data diri sebagai alat verifikasi. Lah Jika pinjaman yang diajukan membutuhkan jaminan, maka kamu juga harus mengisi data aset yang menjadi jaminan.

Setelah itu petugas dari platform yang kamu gunakan akan menghubungi untuk mengkonfirmasi semua data yang diperlukan. Kemudian, pengajuan kamu akan masuk ke proses pengkajian untuk diterima atau ditolak. Biasanya proses ini, hingga keputusan diterima calon kreditur, memakan waktu satu sampai tiga hari kerja.

Jika diterima, maka dana akan ditransfer ke rekening pribadi kamu. Kemudian untuk pembayaran cicilan hutang bisa dilakukan melalui transfer sesuai dengan kesepakatan kedua belah pihak. Biasanya pinjaman kilat menggunakan jaminan akan mendapatkan total pinjaman sebanyak 70% sampai 80% dari nilai barang jaminan atau jumlah nominal yang ingin dipinjam

Pastikan kamu mengetahui dengan benar informasi mengenai bunga, tenor, dan denda. Jangan lupa juga untuk selalu menggunakan platform yang sudah terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Caranya cukup dengan menemukan logo OJK pada website atau aplikasi yang hendak digunakan.

Bijak Menggunakan KTA Kilat

Berikut ini ada beberapa tips bijak menggunakan KTA Tanpa Kartu Kredit dan Reguler:

  • Pastikan keputusan untuk meminjam dana melalui KTA dilandasi oleh tujuan penting yang sifatnya mendesak atau tidak dapat ditunda.
  • Pastikan untuk mengecek kondisi keuangan sebelum mengajukan pinjaman, apakah kira-kira Anda mampu mengalokasikan dana untuk membayar utang selama jangka waktu tertentu. Jangan sampai mengajukan pinjaman untuk melunasi pinjaman yang lain!
  • Pilihlah produk KTA yang sesuai dengan kebutuhan Anda.
  • Setelah berhasil mendapatkan pinjaman, maka buatlah komitmen untuk mengalokasikan dana yang dimiliki guna membayar angsuran tetap tepat waktu.

Demikianlah informasi mengenai pinjaman online KTA kilat berserta 5 lebih rekomendasi pinjol terbaik di Indonesia. Semoga artikel ini bermanfaat dan terima kasih sudah membaca artikel ini hingga selesai. Sampai jumpa di artikel selanjutnya!

Related posts