Cara Merawat Kura Kura Brazil

Apakah kalian sedang berencana mempunyai kura-kura Brazil sebagai binatang peliharaan? Sebaiknya kalian tahu cara merawat kura kura Brazil terlebih dahulu. Hal ini dikarenakan sebagian besar orang menganggap perawatannya sama dengan semua jenis kura-kura.

Padahal, asumsi tersebut tidak selalu benar karena satu sama lain memiliki perlakukan berbeda. Kalian bisa melihatnya dari tempat tinggal sampai lingkungan yang sesuai dengan semua jenis kura-kura sehingga mereka dapat bertahan hidup lebih lama.

Kura-kura merupakan salah satu binatang jinak yang dipilih banyak orang sebagai hewan peliharaan. Bagaimana tidak, kamu bisa menemukan berbagai macam spesies kura-kura yang tidak akan menerkam pemiliknya.

Binatang ini memang jinak dan ramah kepada semua orang, sehingga kamu dapat menyediakan fasilitas dan tempat tinggal yang layak selama dipelihara di rumah. Kura-kura termasuk binatang peliharaan lucu dan menggemaskan agar dapat dikenalkan kepada si kecil soal dunia fauna.

Cara Merawat Kura Kura Brazil

Cara Merawat Kura Kura Brazil
Cara Merawat Kura Kura Brazil

Kura-kura Brazil mungkin sudah tidak asing untuk para pencinta binatang karena bentuknya yang khas dan mungil. Hal ini dikarenakan bentuknya yang kecil dan termasuk binatang jinak, hewan ini cukup populer dan disukai para pencinta hewan saat ini.

Kura-kura Brazil termasuk salah satu spesies kura-kura air paling populer. Pasalnya, mereka cenderung lebih ramah dan mudah bergaul daripada spesies kura-kura mana pun. Spesies ini bahkan bisa dijumpai dimana saja dan mampu bertahan hidup sampai 20 tahun dengan perawatan yang tepat.

Read More

Kura-kura Brazil membutuhkan komitmen pemeliharaan serius supaya usia mereka bisa bertahan lama. Tetapi, sebelum kalian memeliharanya di rumah, banyak hal yang harus diketahui dan dipahami apakah kura-kura Brazil memang sehat atau tidak.

Kalian hanya perlu memperhatikan kondisi tubuh seperti cangkang dan mata, serta cara mereka berenang. Tak hanya itu, perhatikan gerakannya selama dipelihara, apakah cenderung aktif atau malah lemas karena asupan nutrisi yang diberikan tidak sesuai.

Cara Merawat Kura Kura Brazil Supaya Aktif dan Sehat

Barangkali kalian ingin tahu cara merawat kura kura Brazil supaya mereka bisa tumbuh aktif dan sehat, maka kalian bisa mengikuti dan menyimak pembahasan ini. Kami akan membantu kalian dalam menjaga dan merawat hewan peliharaan ini agar dapat tumbuh lebih jinak.

Kamu tidak perlu habiskan tenaga, uang dan waktu banyak karena pemeliharaannya dibutuhkan konsistensi dan keseriusan dari pemiliknya. Apabila kamu serius merawatnya, kura-kura Brazil mungkin bakal bertahan hidup lebih dari 20 tahun.

Siapkan Akuarium yang Pas

Langkah awal yang harus dilakukan adalah siapkan akuarium atau wadah khusus sesuai ukuran kura-kura Brazil. Hal ini dikarenakan binatang ini merupakan hewan laut sehingga kalian dapat meletakkan ke dalam akuarium berisi air bersih.

Kura-kura memerlukan ruang cukup luas supaya bisa dijelajahi setiap hari. Apabila kandangnya semakin besar, semakin bagus untuk menunjang perkembangan dan pertumbuhannya. Gunakan akuarium yang 1,5-2 kali lebih besar daripada ukuran tubuh binatang nya.

Cek Suhu Air

Untuk menunjang keberlangsungan hidupnya, periksa suhu air yang tepat. Secara umum suhu air yang tepat untuk kura-kura Brazil biasanya berkisar 20-28 derajat celcius atau sama dengan suhu ruangan biasa. Apabila suhu air terlalu dingin bakal mengakibatkan kura-kura terkena penyakit paru-paru.

Tak hanya itu, penyakit paru-paru pada kura-kura adalah salah satu masalah kesehatan yang cukup sulit diobati. Kalian tidak boleh membiarkannya sakit dengan memastikan suhu air nya tidak terlalu dingin atau panas.

Jaga Kebersihan Air

Penyakit umum yang sering diderita kura-kura adalah salmonella, yang perlu diperhatikan adalah penyakit ini bisa ditularkan ke manusia dan mengakibatkan masalah serius, khususnya terhadap manusia yang punya daya tahan tubuh lemah.

Kura-kura Brazil bisa tumbuh aktif dan sehat dengan menjaga kebersihan dan kualitas air di dalam akuarium atau kolam. Sebaiknya kalian mengaktifkan filter di dalam akuarium supaya kebersihan air bisa tetap terjaga. Apabila tidak memakai filter air, kalian harus membersihkan air akuarium secara rutin.

Berikan Beragam Jenis Makanan

Kalian bisa memberikan beragam jenis makanan untuk kura-kura yang dipelihara. Sebaiknya kalian tidak sekadar memberi makanan seperti pelet secara rutin, namun juga buah-buahan dan sayur mayur bahkan hewan lunak seperti cacing tanah atau ikan kecil.

Namun, kalian harus membersihkan pakan terlebih dahulu sebelum diberikan kepada kura-kura. Untuk anak kura-kura, sebaiknya diberikan di dalam air yang sebelumnya telah dipotong lebih kecil. Berikan sesuai kebutuhan demi mencegah kegemukan atau timbul masalah pencernaan.

Bersihkan Cangkang Kura-kura

Langkah efektif selama memelihara kura-kura adalah membersihkan cangkangnya secara rutin. Cangkang kura-kura merupakan aset berharga untuk hewan ini karena berperan sebagai pelindung tubuh satu-satunya dan tidak bisa digantikan.

Kalian bisa membersihkannya dengan menggunakan sikat halus minimal dua pekan sekali untuk mencegah tumbuhnya lumut. Kalian tidak perlu takut selama membersihkan cangkangnya, karena kura-kura tidak akan menggigit selama tubuhnya dibersihkan.

Berikan Suplemen

Kamu bisa memaksimalkan kesehatan kura-kura Brazil dengan memberikan suplemen khusus kura-kura. Tujuannya supaya bisa memperkuat imunitas tubuhnya sehingga tidak dapat terkena penyakit dan umurnya lebih panjang.

Kalian bisa membeli suplemennya di toko hewan peliharaan terdekat dengan harga variatif. Namun, kalian tidak boleh memberikan produknya sembarangan karena dianjurkan konsultasi dengan dokter hewan terlebih dahulu mengenai jumlah dosis yang paling tepat.

Simpan di Tempat yang Terkena Sinar Matahari

Sinar matahari merupakan sumber energi yang dibutuhkan semua makhluk hidup, termasuk bagi kura-kura. Maka dari itu, cara merawat kura kura Brazil dengan meletakkan akuarium atau kolam di tempat yang terkena sinar matahari langsung.

Apabila tidak memungkinkan, kalian bisa menggunakan lampu reflector. Gunanya supaya kura-kura Brazil bisa mendapatkan sinar UV A dan UV B yang cukup, sedangkan binatang ini butuh sinar UV B untuk mempertahankan tingkat produksi vitamin D3 yang baik.

Jaga Kebersihan Lingkungannya

Cara merawat kura kura Brazil selanjutnya adalah menjaga kebersihan lingkungannya setiap hari. Kalian harus selalu membersihkan dan mengganti air akuarium supaya bisa membantu perkembangan hidupnya sehari-hari.

Lingkungan hidup untuk kura-kura Brazil harus terjaga kebersihannya, agar tidak dapat menimbulkan bakteri yang berbahaya untuk tubuhnya. Tak hanya itu, bau kurang sedap mungkin saja berpotensi menciptakan penyakit serius lainnya untuk kura-kura bila lingkungannya tidak bersihkan.

Kenali Kondisi Kesehatan Fisik Kura-kura

Kalian harus tahu ciri-ciri kesehatan fisik kura-kura sedang terganggu. Biasanya kalian akan melihat perbedaan cukup kontras dari gerakan tubuhnya saat beraktivitas. Selain itu, kura-kura yang sedang sakit juga kurang aktif dan lemas.

Kura-kura rentan mengidap beberapa penyakit yang tidak bisa dianggap remeh seperti pelunakan tempurung, malas bergerak, luka, infeksi mata sampai nafsu makan hilang. Apabila kamu menemukan salah satu penyakit ini, segera ambil tindakan mudah yang bisa diambil atau kunjungi dokter hewan terdekat untuk mendapat penanganan lebih lanjut.

Related posts