Biaya Liburan ke Maldives

Maldives merupakan salah satu destinasi wisata menakjubkan dan romantis semua pasangan yang baru menikah. Namun, banyak orang penasaran berapa sebenarnya biaya liburan ke Maldives yang harus disiapkan sejak awal berangkat sampai balik lagi ke tanah air.

Tak sedikit pasangan baru menikah terpaksa mengurungkan niat mereka bertolak ke Maldives, karena mereka tahu budget liburan yang harus disiapkan memang tidak sedikit bahkan mencapai angka puluhan juta rupiah.

Stigma berlibur ke Maldives yang mahal tidak selalu benar lho. Kamu bisa memangkan beberapa anggaran supaya bisa bertolak ke sana bersama pasangan tercinta. Kalian bahkan tidak perlu menguras kantong terlalu dalam untuk menikmati keindahan alam dengan suasana sejuk dan tenang untuk honeymoon.

Maldives menawarkan berbagai macam paket liburan yang jarang bahkan tidak pernah dimiliki beberapa objek wisata dari negara-negara lainnya di dunia.

Kamu bisa mewujudkan mimpi hanya dengan menyiapkan budget sebesar Rp.10 juta supaya bisa berangkat ke sana. Kami pastikan impianmu menjalani malam pertama bersama pasangan penuh romantis bakal terwujud dengan menyiapkan budget liburan hemat.

Selain itu, Maldives tidak selalu dikenal sebagai objek wisata seru yang mahal. Hal ini dikarenakan para wisatawan mancanegara bisa memangkan budget dengan memanfaatkan beberapa spot wisata di sana.

Biaya Liburan ke Maldives

Biaya Liburan ke Maldives
Biaya Liburan ke Maldives

Kepulauan Maldives merupakan salah satu destinasi wisata yang berada di Asia Selatan, tepatnya di selatan barat daya India dan Sri Lanka. Wilayah tersebut menawarkan keindahan alam dengan panorama terbaik yang membuat siapa saja takjub sejak awal menginjakkan kaki di sana.

Selain itu, kamu juga bisa berlibur ala backpacker tanpa menghabiskan uang dalam dompet, sedangkan kalian dapat menyiapkan budget sebesar Rp.10 juta sejak awal kedatangan sampai pulang lagi ke Indonesia.

Siapa saja pasti membayangkan Kepulauan Maldives sebagai tempat liburan seru dengan pasir putih yang cantik. Tak hanya itu, penduduk lokalnya memiliki daya tarik tersendiri sehingga dapat menyedot perhatian masyarakat dunia.

Jangan heran banyak orang Indonesia ingin sekali berlibur ke sana dengan budget minim. Oleh karena itu, kalian hanya perlu siapkan biaya liburan ke Maldives sebesar Rp.10 juta ala backpacker supaya bisa menciptakan momen berlibur berkesan nan romantis.

Biaya Liburan ke Maldives ala Backpacker dengan Budget Rp.10 Juta

Biaya Liburan ke Maldives
Biaya Liburan ke Maldives

Barangkali kalian masih penasaran berapa sebetulnya biaya liburan ke Maldives yang sedang ramai diperbincangkan banyak orang. Kamu bisa habiskan budget sebesar Rp.10 juta untuk menikmati momen liburan seru dan tak terlupakan.

Bahkan, mayoritas backpacker asal Indonesia tidak pernah habiskan budget lebih dari Rp.10 juta untuk bisa bertolak ke sana lho. Kamu pasti tidak percaya, kan? Kami akan uraikan perhitungannya melalui ulasan seperti berikut :

Berapa Harga Transportasi ke Maldives?

Secara umum rute penerbangan dari Indonesia ke Maladewa masih belum tersedia sampai sekarang. Bila ada, biasanya harganya lebih mahal dibandingkan harga rute ke Singapura, Kuala Lumpur maupun Bangkok.

Seiring berjalan waktu dengan perkembangan sektor pariwisata di sana, banyak maskapai internasional yang menawarkan rute penerbangan langsung ke Maladewa, sedangkan kamu tidak perlu transit ke negara-negara tertentu untuk bisa sampai ke sana.

Biasanya beberapa maskapai tersebut menawarkan tiket promo dengan harga miring lho. Kamu harus jeli dalam memilih dan menentukan pesawat mana yang akan mengantarkanmu sampai ke Maldives.

Kamu bisa memakai maskapai yang berangkat dari Singapura menuju Maldives dengan harga sebesar USD 200 atau sebesar Rp.2,7 juta per orang. Kalian harus menyiasatinya dengan membeli tiket PP daripada sekali jalan, karena harganya tidak lebih dari Rp.2,5 juta dibandingkan satu kali perjalanan yang bisa sampai Rp.3,5 juta.

Berapa Tarif Penginapan di Maldives?

Dulu, Kepulauan Maldives merupakan sebuah objek wisata kelas premium yang hanya ditujukan kepada para wisatawan kelas menengah ke atas saja. Namun, sejak tahun 2009 silam ternyata sudah banyak beberapa penginapan seperti guest house yang tawarkan harga miring kepada wisatawan asing lho.

Kamu tidak perlu habiskan budget puluhan juta untuk menginap di sana, karena kalian bisa menentukan salah satu lokasi penginapan seperti Gulhi, Maafushi dan Guraidhoo yang harganya mulai dari Rp.600 ribu per malam.

Walaupun kamu berlibur ala backpacker di Maldives, namun kalian bisa menikmati keindahan alam dengan panorama pantai menakjubkan. Kamu sarankan beberapa penginapan terbaik di Maldives yang direkomendasikan para wisatawan seperti berikut :

  • Salt Beach Hotel :Rp.700 ribu per malam.
  • Sunset Royal : Rp.900 ribu per malam.
  • Ocean Vista : Rp.1,5 juta per malam.
  • Fazaa Inn : Rp.1,3 juta per malam.
  • Zest Cabana : Rp.1,4 juta per malam.
  • Arora Inn : Rp.1 juta per malam.
  • Ocean Vista Maafushi Maldives : Rp.1 juta per malam.
  • Koka Maafushi : Rp.1 juta per malam.
  • Ameera Guest House : Rp.3,8 juta per malam.

Biaya Transportasi di Maldives

Maldives merupakan negara kepulauan dan wisatawan tidak bisa menggunakan satu alat transportasi yang sama selama berada di sana. Kamu bisa menggunakan pesawat domestik yang terdapat di Bandara Ibrahim Nasir dan Male.

Tak hanya itu, pihak maskapai bahkan mengantarkan langsung ke pulau sampai resort mewah lho. Untuk menikmati pesawat domestik di Maldives, maka kamu bisa siapkan budget mulai dari Rp.1,5 juta saja.

Kamu bisa menggunakan bus atau taksi bila enggan berkeliling pulau via udara. Biasanya para turis harus siapkan dana sebesar Rp.25 ribu ditambah charge tambahan senilai Rp.5 ribu. Di Maldives, Kami tegaskan bahwa taksi merupakan transportasi lebih murah dibandingkan bus yang harganya ditaksir mencapai Rp.20 ribu.

Jangan khawatir tidak mendapatkan bus, sebab para pengelolanya sudah bekerja sama dengan pihak sektor wisata untuk memudahkan turis mengakses spot-spot wisata di sana.

Speedboat dan kapal ferry merupakan alat transportasi terakhir yang dapat diakses para turis selama berlibur di Maldives. Jangan heran banyak wisatawan sering memakainya sambil menikmati keindahan laut yang menakjubkan.

Biasanya kamu bisa menyewa kapal ferry seharga Rp.22 ribu. Selain itu, ongkos perjalanan yang dikeluarkan juga bergantung jaraknya, semakin dekat destinasinya maka kamu bisa siapkan uang lebih sedikit, begitu pula sebaliknya.

Biaya Makan di Maldives

Kamu bisa mencicipi beragam hidangan lezat dan nikmat selama liburan di Maldives. Kamu bisa siapkan budget maksimal senilai Rp.100 ribu untuk sekali makan di café atau restoran. Apabila kamu makan selama 5 hari di sana, maka kamu bisa habiskan budget hingga Rp.1,5 juta.

Harga tersebut berlaku untuk satu orang saja karena sebagian besar hidangan lezat yang ditawarkan memang punya nilai tinggi, sedangkan rasanya menggugah seleramu sejak tiba di sana.

Walaupun kamu masih ragu berlibur mewah ala sultan alias orang kaya, namun kamu bisa memangkas biaya liburan ke Maldives ala backpacker. Kamu bisa merasakan kenyamanan hotel sampai resort mewah dengan mencoba paket one day trip resort yang menawarkan tarif sebesar USD 100 atau sekitar Rp.1 juta.

Meski begitu, tarifnya tergantung kebijakan resort masing-masing dan pilihan kegiatanmu di sana. Kamu bisa menjalani aktivitas seru seperti snorkeling, spa dengan pemandangan indah, night fishing sampai berenang bersama ikan pari di Maldives.

Related posts