Oli merupakan salah satu bagian vital untuk keberlangsungan hidup setiap kendaraan, baik motor maupun mobil. Kalian harus tahu berapa biaya ganti oli gardan mobil karena siapa saja harus menggantinya secara berkala.
Apabila kalian sudah jago dalam mengaturnya, maka kamu bisa mengganti oli mobil secara mandiri. Akan tetapi, kalian bisa memanfaatkan jasa bengkel reparasi mobil yang tentu saja harus mengeluarkan budget tertentu sesuai mereknya masing-masing.
Hampir semua orang bahkan kamu sendiri mungking menganggap oli mesin sama dengan oli gardan. Namun, keduanya ternyata punya perbedaan tersendiri yang menunjang kenyamanan kalian saat berkendara.
Biasanya oli gardan dikenal sebagai oli yang dipakai sebagai pelumas untuk gigi garan. Pelumas ini berfungsi untuk meredam gesekan dalam waktu lama, sedangkan suara gesekan mesin pasti menganggu konsentrasi kalian saat mengemudikan mobil.
Tak sedikit orang mengklaim kalau oli gardan mobil punya kinerja yang sama dengan oli gardan motor. Keduanya juga mempunyai istilah serupa yakni oli transmisi alias oli gear.
Maka dari itu, oli ini dipakai sebagai pelumas terhadap sistem transmisi yang berada pada kendaraan roda dua maupun empat. Jadi performa kendaraan tersebut bakal tetap terjaga walau digunakan dalam perjalanan jauh dan kinerja mesin akan selalu aman tanpa masalah apapun.
Biaya Ganti Oli Gardan Mobil
Biasanya biaya ganti oli gardan mobil akan menyesuaikan dengan model atau tipe kendaraan kalian masing-masing, sedangkan jasa bengkel akan menentukan merek oli gardan apa yang sesuai untuk memaksimalkan performa mesin kendaraanmu saat ini.
Mereka tidak pernah sembarangan memilih oli gardan karena fungsinya sangat vital untuk menjaga kinerja mesin supaya bisa menghindari suara gesekan agar kamu dapat berkendara dengan nyaman meski jaraknya jauh sekalipun.
Sementara itu, kamu tidak perlu merogoh kocek terlalu dalam untuk mendapatkan oli gardan mobil baru supaya kendaraan kesayangan bisa berfungsi lebih efektif. Kamu juga bisa konsultasi dengan jasa bengkel terlebih dahulu soal merek apa saja yang dijual untuk menjaga performa mesin mobil kalian.
Biasanya semakin mahal harga oli gardan nya, maka performa nya bisa tahan lebih lama dan kamu tidak perlu khawatir timbulnya masalah dari internal mesin mobil kalian.
Biaya Ganti Oli Gardan Mobil, Kapan Olinya Harus Diganti?
Barangkali kalian penasaran berapa ganti oli gardan mobil di bengkel sampai sekarang. Tak bisa dipungkiri ongkos pengerjaannya cukup terjangkau karena ditambah dengan harga asli oli gardan yang sudah kamu beli sebelumnya.
Biasanya jasa bengkel tidak butuh waktu lama untuk mengganti oli gardan mobil kalian dengan yang baru, bahkan hanya dalam hitungan menit saja sudah bisa dilakukan lho. Kamu bakal tahu semua ulasan lengkapnya sebagai berikut :
Daftar Harga Oli Gardan Mobil Terbaru
Merek Oli Gardan Mobil | Harga |
Oli Shell Spirax S2 A80W-90 1L | Rp.43,000 |
Mobil Mobilube HD GL-5 80W-90 1L | Rp.90,000 |
Pertamina Rored EPA 90 1L | Rp.40,000 |
Unilub Gear SAE 90 MTF 1L | Rp.66,000 |
Valvoline Gear Gard Super 90 1L | Rp.58,000 |
Kendall Slip 80W-90 1L | Rp.150,000 |
Castrol Gardan ALS9 | Rp.69,000 |
Unilub Gear SAE 140 MTF 1L | Rp.60,000 |
Unilub Gear SAE 90 MTF 1L | Rp.325,000 |
Top 1 Synthetic Gear Oli SAE 90 API GL 5 1L | Rp.92,000 |
Top 1 80W-90 1L GL-5/MT-1 | Rp.87,000 |
Top 1 LSD 75W-90 1L GL-5 12 | Rp.140,000 |
Top 1 Gear Oil MB 90 1L GL-5/MT-1 | Rp.62,000 |
Top 1 Gear Oil HD 140 1L GL-5/MT-1 | Rp.68,000 |
Pertamina SAE 90 HAD GL-5 4L | Rp.144,000 |
Pertamina Rored EPA 140 4L | Rp.150,000 |
Shell Spirax S2 G 90 GL-4 4L | Rp.160,000 |
Pertamina Rored EPA SAE 90 MTF 4L | Rp.432,000 |
Unilub Gear SAE 90 MTF 4L | Rp.188,000 |
Kapan Oli Gardan Mobil Harus Diganti?
Kamu harus segera mengganti oli gardan mobil kalau menemukan tanda-tanda seperti kendaraan bergetar pada lintasan menurun. Biasanya getaran tersebut bakal kalian rasakan saat menemukan jalanan menurun dan tentu saja disebabkan beberapa faktor.
Hal ini dikarenakan beban mobil ditopang langsung oleh gardan yang mengaibatkan roda gigi menjadi lebih kencang. Apabila tidak diberikan pelumas dari oli gardan, maka getaran bisa terasa semakin kencang.
Oli gardan mobil juga harus diganti kalau kalian mendengar suara mendengung dari bagian bawah mobil. Apa penyebabnya? Biasanya suara tersebut disebabkan perkaitan yang terjadi pada bagian final getar yang tidak menerima pelumasan dengan baik.
Namun, mungkin saja disebabkan fungsi oli gardas sebagai pelumas tiidak bisa menjalankan kerjanya dengan optimal lantaran telah waktunya harus diganti. Suaranya bakal semakin kencang kalau mobil kalian melaju dengan cepat lho.
Sementara itu, suara yang muncul saat berbelok juga menjadi tanda kalau oli gardan mobil memang harus diganti. Gardan bakal bekerja saat mobil berbelok. Pada saat itu, perkaitan pada roda gigi bakal semakin kompleks.
Apabila oli gardan tidak menjalankan fungsinya dengan baik, maka bisa menimbulkan suara saat mobil dibelokkan. Suara itu tentu saja akan menganggu konsentrasi dan kenyamanan kalian saat berkendara, sedangkan kamu harus langsung ganti oli gardan nya.
Tanda terakhir yang memastikan oli gardan mobil benar-benar harus segera diganti adalah teksturnya encer dan sudah terkontaminasi. Oli gardan sebetulnya punya standar SAE 70 dan seiring pemakaiannya, tingkat kekentalannya bakal menurun.
Alhasil oli nya juga semakin encer karena sudah lama kalian gunakan. Tak hanya itu, oli gardan bisa tercampur dengan kotoran dari friksi roda gigi yang mungkin disebabkan panas akibat beroperasi bersama mesin kendaraannya.
Apa Fungsi Oli Gardan Mobil?
Oli mempunyai beberapa fungsi sebagai pelumas yang bakal bekerja dalam meminimalkan gesekan antar logam sehingga Gerakan mesin dapat lebih halus. Sedangkan kinerjanya bakal menimbulkan sedikit hambatan. Kontur pelumas yang licin dipastikan bisa mengurangi gesekan antar komponen dimana menimbulkan suara bising.
Tak hanya itu, oli gardan juga bakal mencegah gesekan kasar antar komponen mesin yang mampu merusak beberapa bagian mesin. Oli juga bisa melindungi mesin dari gesekan antar komponen internal yang bekerja saat mobil sedang digunakan.
Sementara itu, oli juga bisa bekerja sebagai pembersih kotoran yang masuk lewat sela-sela ring dan akhirnya menghasilkan sisa pembakaran yang menciptakan kerat. Kotoran tersebut bakal dilarutkan oleh pelarut kotoran atau bercampur dengan oli yang bakal dibuang langsung saat penggantian oli mesin.
Selain itu, oli mobil juga bisa mendinginkan mesin karena suhu panas yang ditimbulkan akibat pembakaran pada ruang bakar bakal merambat ke dalam mesin maupun gesekan antar komponen.
Demikian informasi tentang biaya ganti oli gardan mobil yang harus kalian perhatikan dengan seksama. Kendati demikian, harga ganti oli menyesuaikan dengan kebutuhanmu masing-masing.
Jika kamu butuh oli Shell 10 liter seharga Rp.80 ribu per liternya, maka kamu harus siapkan budget sebesar Rp.800 ribu dan sama dengan merek lainnya. Apabila kamu ingin tahu pembahasan informatif lainnya, jangan lupa kunjungi website resmi Pindah Lubang lewat https://www.wigatos.tech/.