Cara Cek Tagihan IndiHome Fiber – Bagaimana cara cek tagihan IndiHome Fiber? Pengguna WiFi IndiHome mungkin tahu kalau kecepatan jaringan internetnya kencang, bahkan paling cepat saat ini. Tak ayal, kualitas yang diberikan sebanding dengan harga berlangganannya.
Kamu bebas menentukan paket berlangganan yang diinginkan. Bahkan, IndiHome menyediakan paket internet dengan kecepatan internet sampai 100 Mbps. Angka tersebut sudah termasuk tinggi, di mana beberapa perangkat bisa menikmati akses layanannya untuk browsing, hingga streaming setiap hari.
IndiHome Fiber menjadi pilihan utama masyarakat umum, khususnya kamu yang butuh kecepatan internet tinggi untuk bekerja dan belajar setiap hari. Di samping itu, kamu bisa menikmati layanannya melalui perangkat desktop atau smartphone lho. Jangan lupa periksa tagihan bulanannya, guna mencegah pemberhentian pemakaian internet di rumah.
Cara Cek Tagihan IndiHome Fiber
Barangkali kamu sedang membutuhkan informasi tentang cara tahu tagihan IndiHome Fiber, jawabannya bisa ditemukan melalui artikel ini. Kami sudah merangkum beberapa metode, agar kamu dapat mengetahui jumlah biaya yang harus dibayarkan.
Penggunaan WiFi IndiHome memang sangat memudahkan semua orang. Pasalnya, kamu bisa akses internet untuk apa saja, bahkan aksesnya dapat dikunci lho. Meski begitu, kamu harus bayar tagihannya tepat waktu untuk tetap menikmati jaringan internet kencang dan stabil setiap hari.
Cara Cek Tagihan IndiHome Fiber Lewat Situs Resmi
Pelanggan IndiHome tidak perlu datang ke Plaza Telkom untuk mengetahui tagihan bulanannya. Sebab, kamu hanya perlu mengakses situs resminya, guna mendapatkan informasi yang valid. Berikut langkah-langkahnya yang bisa dicoba, yaitu:
Langkah 1: Akses Situs Resmi IndiHome
Kamu bisa mengakses situs resmi IndiHome via www.indihome.co.id. Pelanggan dapat membuka laman tersebut melalui peramban browser HP atau PC, tergantung kebutuhan masing-masing.
Langkah 2: Masuk dengan Akun Aktif
Pada halaman utama, tekan tombol Masuk ke MyIndiHome yang berada di bagian atas layar. Jangan lupa masukkan ID dan password aktif, supaya kamu bisa masuk ke halaman utama laman tersebut. Lalu, tekan tombol Selanjutnya.
Langkah 3: Pilih Menu Tagihan
Kamu akan diarahkan ke halaman awal, di mana semua fitur dan menu akan ditampilkan secara otomatis. Untuk mengetahui jumlah tagihan yang wajib dibayar, tekan tombol Tagihan.
Langkah 4: Cek Detail Tagihan
Pada halaman berikutnya, sistem akan menampilkan informasi tentang detail tagihan pemakaian WiFi IndiHome Fiber kamu. Catat dan segera lunasi tagihannya sebelum batas waktunya berakhir.
Cara Cek Tagihan IndiHome Fiber Lewat Aplikasi
Jika kamu tidak bisa mengakses situs resmi IndiHome, pelanggan dapat mengunduh dan menggunakan aplikasi MyIndiHome, supaya detail tagihan bisa diketahui. Simak panduan pemakaiannya di bawah ini:
- Unduh aplikasi MyIndiHome melalui Google Play Store (Android) atau App Store (iPhone).
- Klik Install.
- Jalankan dan buka aplikasi tersebut.
- Masuk menggunakan email dan password yang aktif.
- Klik Masuk atau Login.
- Pada halaman utama, ketuk opsi Tagihan.
- Cek detail tagihan berlangganan yang wajib dibayar bulan ini.
- Pilih menu Bayar untuk memulai proses pembayaran.
- Klik Metode Pembayaran.
- Gunakan metode pembayaran yang diinginkan.
- Terakhir, selesaikan pembayaran untuk tetap menikmati layanan terbaik dari IndiHome.
Cara Mengecek Tagihan IndiHome Fiber Lewat Situs Telkom
Pelanggan IndiHome bisa membuka website Telkom, guna mengetahui jumlah tagihan yang belum dibayar. Informasi yang diberikan pun sangat akurat dan update lho. Simak tutorialnya dengan baik di bawah ini:
- Akses website myih.telkom.co.id/login melalui browser HP atau PC kamu.
- Masuk menggunakan email dan password yang aktif.
- Cek detail tagihan pada halaman utama, tepatnya di bagian atas layar.
- Jika ada tulisan Belum Dibayar, berarti tagihannya belum lunas dan Sudah Dibayar kalau sudah lunas.
Cara Mengecek Tagihan IndiHome Fiber Lewat Telepon
Bagi kamu yang benar-benar sibuk, bahkan tidak punya waktu untuk cek tagihan IndiHome, sebaiknya hubungi CS Telkom melalui telepon. Berikut langkah-langkahnya yang wajib diketahui, yakni:
- Buka aplikasi Telepon atau Phone di HP kamu terlebih dulu.
- Ketik kode area + 147 (contoh: 022 untuk Bandung, berarti 022147).
- Tekan tombol Panggil atau Call.
- Jika sudah terhubung, sampaikan permintaanmu untuk mengetahui tagihan IndiHome.
- Petugas akan menjawab pertanyaanmu dengan memberikan data lengkap dan valid.
Cara Mengecek Tagihan IndiHome Fiber Lewat Email
Kamu dapat menghubungi pusat bantuan IndiHome via email, agar detail tagihan dapat diketahui. Akan tetapi, kamu harus akses situsnya dulu untuk terhubung ke email nya. Simak tutorialnya yang baik dan benar di bawah ini:
- Akses website indihome.co.id/bantuan melalui peramban browser HP atau PC kamu.
- Pilih menu Hubungi Kami.
- Kemudian, masukkan email customercare@telkom.co.id ke Gmail kamu.
- Ketik Cek Tagihan IndiHome Fiber ke subjek email.
- Tulis isi email tentang keperluanmu untuk cek tagihan IndiHome Fiber terbaru.
- Klik Kirim.
- Email kamu akan dibalas oleh CS IndiHome paling lama 1×24 jam.
Cara Mengecek Tagihan IndiHome Fiber Lewat LinkAja
Kamu pasti belum tahu kalau LinkAja bisa dipakai untuk cek tagihan IndiHome, kan? Banyak orang mulai menggunakan aplikasi ini lho. Kamu dapat melakukan hal yang sama lewat panduan berikut:
- Unduh aplikasi LinkAja melalui Google Play Store (Android) atau App Store (iPhone).
- Klik Install.
- Jalankan dan buka aplikasinya.
- Registrasi atau masuk menggunakan akun yang aktif.
- Pada halaman utama, tekan tombol Lainnya.
- Pilih menu Beli/Bayar Tagihan.
- Ketuk opsi TV Kabel & Internet.
- Klik IndiHome.
- Masukkan nomor ID pelanggan IndiHome kamu ke kolom tersedia.
- Klik Lanjut.
- Cek detail tagihan terbaru yang muncul di layar.
- Klik Lanjutkan untuk meneruskan ke tahap pembayaran.
- Terakhir, ikuti instruksi berikutnya sampai proses transaksi berhasil.
Cara Mengecek Tagihan IndiHome Fiber Lewat Twitter
IndiHome memiliki akun Twitter resmi yang sudah terverifikasi. Mereka menyediakan akun tersebut untuk memudahkan pelanggan, sehingga dapat menyampaikan keluhan dan tanya jawab lebih mudah. Cara mengetahui tagihan IndiHome via Twitter adalah sebagai berikut:
- Buka aplikasi Twitter melalui smartphone
- Cari akun @IndiHomeCare.
- Pilih menu Pesan Langsung atau Direct Message.
- Pada halaman DM, IndiHome akan memberikan pesan berupa petunjuk untuk menyampaikan keluhanmu dengan benar, khususnya data-data yang dibutuhkan.
- IndiHome akan langsung menjawab pesanmu dengan melampirkan data tagihan terbaru yang belum dibayar.
Cara Mengecek Tagihan IndiHome Fiber Lewat Asisten Virtual
Pelanggan bisa mengakses situs resmi IndiHome, di mana informasi tagihan yang belum dibayar akan diberitahu oleh asisten virtual IndiHome, yakni Indira. Simak panduan pemeriksaannya dengan benar di bawah ini:
- Akses laman indihome.co.id/indira melalui browser HP atau PC kamu.
- Pilih menu Tagihan sebagai topik utamanya.
- Masukkan email dan nomor HP untuk terhubung dengan Indira.
- Terakhir, tunggu beberapa saat sampai kamu dihubungkan ke Indira untuk menjawab keluhanmu secara detail.
Jangan bingung lagi kalau tagihan WiFi bulananmu belum dibayar. Cara cek tagihan IndiHome Fiber di atas adalah solusinya. Kamu akan tahu jumlah tagihannya secara detail, bahkan tanpa perlu keluar rumah lho. Semoga membantu!